LUWU TIMUR,Timuronline – Dalam Islam, berqurban merupakan bentuk ibadah yang berupa hewan yang disembelih dan dibagikan pada orang lain. Ibadah Qurban adalah salah satu ibadah yang memiliki nilai sejarah dan historitas yang sangat tinggi dari Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail. Hingga masa Nabi Muhammad pun, ibadah Qurban tetap dilakukan dan juga sebagai bentuk pengorbanan umat islam akan kecintaannya kepada Allah SWT
Bercermin dari hal tersebut, Anggota DPRD Luwu Timur, Wahidin Wahid menyembeli seekor sapi di Desa Bangun Jaya Kecamatan Tomoni pada perayaan Hari Raya Idul Adha tahun ini.
” Alhamdulilah, kita masih diberikan rejeki oleh yang maha kuasa, jadi sebagai umat Muslim sudah kewajiban kita untuk berqurban. Semoga ini bernilai ibadah untuk kita semua, Aamiin,” Ucapnya. (*)