LUWU UTARA,Timuronline – Head of External Relation Regional and Growth PT Vale Indonesia, Endra Kusuma, mengatakan PT. Vale Indonesia senantiasa menjaga wujud komitmen jangka panjang dimana hal tersebut bertujuan untuk tumbuh bersama pemerintah daerah dan masyarakat
” “Lebih dari sekadar bantuan fisik, hibah alat berat dan gerakan menanam pohon mencerminkan komitmen untuk memperkuat ketahanan daerah dalam upaya mitigasi bencana sekaligus membangun infrastruktur air yang berkualitas untuk masa depan yang lebih aman dan tangguh,” ungkap Endra saat menghadiri acara penyerahan hibah alat berat berupa excavator kepada Pemerintah Kabupaten Luwu Utara, Selasa (23/12/2025)
Endra melanjutkan langkah ini bertujuan meningkatkan kapasitas aliran air, mengurangi risiko banjir terutama pada musim hujan, sekaligus mendukung pemeliharaan infrastruktur sumber daya air secara berkelanjutan.

” Kita berharap semoga hibah excavator ini dapat dimanfaatkan oleh masyarakat terkhusus pemerintah daerah untuk kegiatan pengerukan sungai dan saluran air yang mengalami pendangkalan,” Ujarnya (*)





























