SPORT,Timuronline – Laga seru disajikan antara Timnas Skotlandia bertemu Timnas Ceko dalam lanjutan EURO 2020 di Group D, Senin (14/06/2021) yang dihelat di Hampden Park, Glasgow.
Sejak babak pertama, kedua negara saling tukar serangan, namun keberuntungan berpihak kepada Ceko. Di menit ke- 42, striker mereka Patrik Schick berhasil menyarangkan bola ke gawang David Mashall melalui heading memanfaatkan umpan dari salah seorang pemain tengah Ceko.
Ceko unggul 0-1 hingga babak pertama usai
Memasuki babak kedua, Skotlandia menambah intensitas serangan mereka. Berkat kegemilangan pertahanan Ceko yang dimotori Tomas Kalas serta kegemilangan kiper Tomas Vaclik, membuat tak satupun serangan Skotlandia berbuah gol.
Baca Juga : https://timur-online.com/gol-semata-wayang-sterling-menangkan-inggris/
Sebaliknya pada menit ke-52, melalui skema serangan balik, Patrik Schick berhasil memanfaatkan kesalahan kiper David Marshall yang keluar meninggalkan posnya. Schick memperdayai Marshall melalui sepakan melewati kiper Skotlandia tersebut. Skor 0-2 untuk keunggulan Ceko. Hingga babak kedua usai tak ada lagi gol yeng tercipta.
Klasemen sementara Group D
Negara | Main | Menang | Kalah | Seri | Poin | GM | GK | Selisih |
Rep Ceko | 1 | 1 | 3 | 2 | 0 | 2 | ||
Inggris | 1 | 1 | 3 | 1 | 0 | 1 | ||
Kroasia | 1 | 1 | 0 | 0 | 1 | -1 | ||
Skotlandia | 1 | 1 | 0 | 0 | 2 | -2 |