Menu

Mode Gelap
Wakil Bupati Lutim Serahkan Berbagai Bantuan Saat Hadiri Acara Syukuran Panen Komisi Penanggulangan AIDS Sulsel Berkunjung ke Lutim Sekwan DPRD Lutim Lahirkan Inovasi Strata Reses DPRD Aini Endis Anrika Buka Minlok Percepatan Penurunan Stunting Empat Kecamatan Bupati Budiman Buka Pagelaran Budaya dan Kongres Lembaga Adat Suku Pasitabe Terus Dukung Kelestarian Lingkungan, PT Vale IGP Morowali Lakukan Kolaborasi Restorasi Ekosistem Pesisir

LUWU TIMUR · 8 Mar 2024 20:28 WITA · Waktu Baca

Motivasi Bupati Lutim Untuk Siswa SMA 4 Lutim : Jangan Berhenti Belajar


					Motivasi Bupati Lutim Untuk Siswa SMA 4 Lutim : Jangan Berhenti Belajar Perbesar

LUWU TIMUR,Timuronline – Bupati Luwu Timur, H. Budiman menghadiri acara Perpisahan Siswa Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 4 Luwu Timur yang bertemakan “Angkasa Vikasa Angkatan 30”, di Halaman SMAN 4 Lutim, Kecamatan Mangkutana, Kamis (07/03/2024).

Dalam arahannya, Bupati menyampaikan rasa syukur dan ucapan selamat atas terlaksananya kegiatan ini sebagai bagian dari momentum para siswa yang telah selesai mengenyam pendidikan SMA dan akan melanjutkan perannya ditengah masyarakat dalam pembangunan kedepan nantinya.

“Saya berharap dengan selesainya Angkatan 30 di sekolah ini, menjadi motivasi untuk tidak berhenti belajar dan tetap melanjutkan pendidikan kejenjang yang lebih tinggi lagi yaitu berkuliah sesuai dengan bakat dan kemampuannya. Karena dengan mempunyai bekal ilmu yang cukup, akan membuat seseorang lebih bijak dalam bersikap maupun bertindak. Tak hanya itu, dengan berilmu, seseorang juga akan lebih hati-hati dan cakap dalam hidup bermasyarakat,” pesannya.

Atas nama pemerintah, Budiman yang juga merupakan seorang pendidik mengucapkan terima kasih kepada para orang tua dan guru di sekolah yang telah menuntun dengan penuh ketulusan serta kasih sayang kepada anak-anak kita hingga bisa sampai di titik ini dan semoga selanjutnya dapat meraih masa depan yang lebih baik lagi.

Orang nomor satu di Kabupaten Luwu Timur ini juga menyampaikan kepada para orangtua agar memberikan kesempatan kepada anak-anak kita untuk menuntut ilmu ditempat lain sebagai bagian dari pengalaman dan pendewasaan diri.

“Pemerintah Kabupaten Luwu Timur akan terus memberikan support kepada para siswa yang ingin melanjutkan pendidikan perkuliahan dengan bantuan beasiswa S1 dan penyelesaian studi S2 & S3. Tidak hanya itu, Pemerintah pusat juga telah menyelenggarakan berbagai program beasiswa baik di dalam negeri ataupun diluar negeri,” ujarnya.

“Semoga dengan bantuan program beasiswa tersebut, SDM Unggul kita meningkat di Bumi Batara Guru dan turut berperan serta dalam Pembangunan Negara Republik Indonesia,” tandas Budiman.

Pada kegiatan tersebut juga diisi dengan Pembacaan Puisi, Kesan dan Pesan dari Siswa, Paduan Suara, Penyerahan Cinderamata, Pertunjukan Band dan Pelepasan Balon keudara oleh Bupati Luwu Timur bersama Kepala Sekolah SMAN 4 Luwu Timur sebagai tanda penamatan Angkatan 30.

Turut hadir, Sekretaris Dinas Pendidikan, Muh. Syukri, Direktur Rumah Sakit I Lagaligo, dr. Benny, Camat Mangkutana, Zulkifli Adi Saputra, Ketua Dewan Pendidikan Lutim, Nursalam, Kepala Sekolah SMAN 4 Lutim, Adam bersama Ketua Komite Sekolah, Yepdisten, perwakilan Stakeholder, para Guru serta segenap siswa dan orangtua Angkatan 30 SMAN 4 Luwu Timur. (kominfo-sp)

Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Wakil Bupati Lutim Serahkan Berbagai Bantuan Saat Hadiri Acara Syukuran Panen

26 Juli 2024 - 18:32 WITA

luwu timur

Komisi Penanggulangan AIDS Sulsel Berkunjung ke Lutim

26 Juli 2024 - 18:28 WITA

luwu timur

Sekwan DPRD Lutim Lahirkan Inovasi Strata Reses DPRD

26 Juli 2024 - 18:09 WITA

Aini Endis Anrika Buka Minlok Percepatan Penurunan Stunting Empat Kecamatan

25 Juli 2024 - 15:31 WITA

Bupati Budiman Buka Pagelaran Budaya dan Kongres Lembaga Adat Suku Pasitabe

24 Juli 2024 - 19:47 WITA

Pasitabe
Trending di KABAR PEMDA