Laporan : Rs
SPORT,Timuronline – Berbagai hal mengejutkan kali ini terjadi di EURO 2020. Mulai dari lolosnya beberapa tim non unggulan hingga ke babak perempat final seperti Denmark, Swiss, Ceko dan Ukraina.
Pula tak kalah menariknya yakni daftar Top Scorer atau pencetak gol sementara hingga babak semifinal, semua dihuni pemain yang berasal dari tim yang telah gugur.
Sebagai contoh, striker Portugal Cristiano Ronaldo memuncaki top scorer sementara dengan raihan 5 gol. Hanya saja, Portugal telah gugur setelah kalah dari Belgia di babak perdelapan final.
Baca Juga : https://timur-online.com/hasil-euro-2021-denmark-singkirkan-ceko-inggris-pesta-gol/
Dengan jumlah gol yang sama, striker Ceko Patrik Schick juga harus mengubur impiannya berlaga lebih jauh di turnamen kali ini setelah timnya gugur dibabak perempat final karena kalah dari Denmark.
Beberapa pemain yang masih berpeluang besar melampaui atau menyamai perolehan Ronaldo hanya Raheem Sterling (Inggris) dengan 3 gol, Harry kane (Inggris) juga 3 gol serta Kasper Dolberg (Denmark) yang juga mengoleksi 3 gol
Sementara itu pemain Timnas Italia seperti Manuel Locatelli, Ciro Immobile, Matteo Pessina dan Lorenzo Insigne baru mengoleksi 2 gol
Begitupula dengan pemain Spanyol seperti Alvaro Morata, Ferran Torres dan Pablo Sarabia masing-masing mencetak 2 gol.
” Semua punya peluang diantara 4 tim yang lolos ke babak semifinal. Hanya saja memang yang paling berpeluang 3 pemain yang kini mencetak 3 gol. Saya lihat aturan yang dipakai untuk penentuan top scorer ini adalah dimana pemain juga memiliki assist serta menit bermain yang lebih,” Beber Syahrul
” Kalau misalnya, (Raheem) Steerling bisa mencetak dua gol, maka otomatis dia akan menggeser Ronaldo karena dia memiliki beberapa assist serta menit bermain yang lebih dari Ronaldo,” Katanya
Berikut Top Scorer Sementara Euro 2020 ( 5 Besar )
- Cristiano Ronaldo – Portugal – 5 Gol – 1 Assist
- Patrik Schick – Ceko – 5 Gol – 0 Assist
- Karim Benzema – Prancis – 4 Gol – 0 Assist
- Emil Forsberg – Swedia – 4 Gol – 0 Assist
- Romelu Lukaku – Belgia – 4 Gol – 0 Assist.