Menu

Mode Gelap
UPT SMPN 1 Wasuponda Gandeng Dinsos P3A Sosialisasi Anti Perundungan Jayadi Nas Buka Raker Ketenagakerjaan dan Ketransmigrasian se Provinsi Sulsel Jayadi Kunjungi SMAN 11 Lutim, Ajak Siswa-siswi Jaga Kesehatan dengan Pemberian TTD Pjs Bupati Lutim Sampaikan Jawabannya Atas Pemandangan Umum Fraksi DPRD Terhadap Ranperda APBD 2025 Pertumbuhan Ekonomi di Luwu Timur Tertinggi di Sulsel Buka Rapat Pembentukan Forum PKP, Dohri As’ari Berharap Pemerintah dan Masyarakat Bersinergi

LUWU TIMUR

Masifkan Gerakan BerJiHaT di 11 Kecamatan, Sufriaty Harap Kebersihan Mesjid Terjaga

badge-check


					Masifkan Gerakan BerJiHaT di 11 Kecamatan, Sufriaty Harap Kebersihan Mesjid Terjaga Perbesar

LUWU TIMUR,Timuronline – Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Luwu Timur bersama Dewan Mesjid Indonesia (DMI) Lutim melaksanakan Gerakan BerJiHat (Bersih-bersih Mesjid Setiap Hari Jumat) di 11 Kecamatan di Kabupaten Luwu Timur secara serentak, Jumat (08/03/2024).

Ketua TP PKK Lutim, Hj. Sufriaty Budiman didampingi pengurus TP PKK Kabupaten Luwu Timur menyebutkan bahwa, tujuan utama dari gerakan tersebut ialah untuk memberikan kenyamanan kepada para jamaah saat melakukan ibadah sholat Jumat.

“Dengan kerjasama antara TP PKK Kabupaten Luwu Timur, DMI, pemerintah daerah dan seluruh pengurus mesjid diharapkan mampu memberikan kontribusi yang besar kepada rumah ibadah agar selalu terlihat bersih terkhususnya di tempat wudhu dan toiletnya,” harapnya.

Untuk itu, Ia berpesan agar terus melakukan kegiatan positif ini secara berkesinambungan dan serentak setiap hari Jumat di seluruh mesjid yang ada di Luwu Timur.

“Dengan demikian, gerakan ini akan memberikan dampak yang baik tidak hanya bagi seluruh masyarakat di Luwu Timur, tetapi juga untuk menjaga kenyamanan masyarakat di daerah lain jika berkunjung,” tutupnya.

Sebagai informasi, kegiatan BerJiHaT di 11 Kecamatan ini juga turut menyerahkan peralatan kebersihan di seluruh mesjid di setiap kecamatan. Turut Hadir Pengurus TP-PKK Kecamatan, Pengurus TP-PKK Desa, Camat dan Kepala Desa. (kominfo-sp)

Lainnya

UPT SMPN 1 Wasuponda Gandeng Dinsos P3A Sosialisasi Anti Perundungan

17 November 2024 - 21:16 WIB

Jayadi Nas Buka Raker Ketenagakerjaan dan Ketransmigrasian se Provinsi Sulsel

16 November 2024 - 21:08 WIB

Jayadi Kunjungi SMAN 11 Lutim, Ajak Siswa-siswi Jaga Kesehatan dengan Pemberian TTD

16 November 2024 - 20:59 WIB

Pjs Bupati Lutim Sampaikan Jawabannya Atas Pemandangan Umum Fraksi DPRD Terhadap Ranperda APBD 2025

14 November 2024 - 22:38 WIB

Pertumbuhan Ekonomi di Luwu Timur Tertinggi di Sulsel

14 November 2024 - 22:35 WIB

Trending KABAR PEMDA