Laporan : Rd
LUWU TIMUR,Timuronline – Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Luwu Timur bekerjasama dengan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) I La Galigo, Wotu akan mendatangkan seorang dokter ahli jiwa.
Hal ini sebagai upaya dalam rangka tes kejiwaan terhadap 109 calon anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) yang baru saja menjalani tes wawancara.
” Saya sudah komunikasi dengan Direktur RSUD I La Galigo untuk difasilitasi mendatangkan dokter spesialis jiwa. Dan Alhamdulilah, itu mendapat respon baik dan Insya Allah, dokternya akan berada di Luwu Timur tanggal 23 februari mendatang,” Ungkap Ketua KPUD Lutim, Zainal saat ditemui pewarta Timuronline.com di ruang kerja Direktur RSUD I La Galigo Wotu, dr,Benny, Rabu (12/02/2020).
Tes kejiwaan bagi calon anggota PPK menurut Zainal sangat penting untuk dilakukan mengingat kerja-kerja anggota PPK di lapangan nantinya akan beratĀ
” Yah kalau mental dan perilaku calon PPK ini agak terganggu, repot juga nantinya. Yah makanya, selain sehat jasmani, calon peserta juga harus sehat rohaninya,” Tambahnya.
Soal waktu tes kejiwaan tersebut, Zainal mengungkapkan agar segera diumumkan pasca tes wawancara.
” Tes kejiwaannya hanya sehari, jadi mulai pagi sampai sore atau malam. Yang jelasnya, kami sengaja mendatangkan dokter ahli jiwa agar peserta tidak repot pergi sana-sini hanya untuk mencari dokter. Tempatnya sudah terpusat, satu tempat saja,” Pungkasnya. (Red)
23 februariĀ