Menu

Mode Gelap
Pjs Bupati Lutim Sampaikan Jawabannya Atas Pemandangan Umum Fraksi DPRD Terhadap Ranperda APBD 2025 Pertumbuhan Ekonomi di Luwu Timur Tertinggi di Sulsel Buka Rapat Pembentukan Forum PKP, Dohri As’ari Berharap Pemerintah dan Masyarakat Bersinergi Bawaslu Lutim Rakor Dengan Awak Media, Ini Yang Dibahas Dukung Penuh Budiman – Akbar, H. Arfah Siap Umroh-kan 10 Orang dan Hibahkan Alat Berat KPU Lutim Tetapkan 9 Panelis Debat Kedua Pilkada Luwu Timur

LUWU TIMUR

Kadis P2KB Lutim Canangkan SMPN 2 Malili Sebagai Sekolah Siaga Kependudukan

badge-check


					Kadis P2KB Lutim Canangkan SMPN 2 Malili Sebagai Sekolah Siaga Kependudukan Perbesar

LUWU TIMUR, Timuronline – Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP2KB) Kabupaten Luwu Timur, Hj. Puspawati Husler mencanangkan SMP Negeri 2 Malili sebagai Sekolah Siaga Kependudukan (SSK).

Pencanangan berlangsung di Aula SMPN 2 Malili, Jumat (26/08/2022), ditandai dengan penghuntingan pita yang disaksikan Sekretaris Camat Malili, Alamsyah, Kepala UPTD SMPN 2 Malili, Hj. Mardiah, jajaran Dinas P2KB Lutim, para Guru SMPN 2 Malili beserta Siswa-Siswi.

Sekolah siaga kependudukan merupakan sekolah yang mengintegrasikan materi kependudukan dan keluarga berencana ke dalam mata pelajaran baru, tidak menambah jam pelajaran, tidak mengganggu kegiatan belajar mengajar dan mempertajam materi yang dibahas.

Dalam sambutannya, Kadis P2KB Lutim, Hj. Puspawati mengungkapkan, SSK merupakan merupakan istilah baru yang didengar. Di Kabupaten Luwu Timur, lanjutnya, baru terbentuk satu sekolah siaga kependudukan yakni SMPN 1 Angkona.

“Tujuan yang diharapkan dengan adanya program SSK ini tentu saja selain memupuk kesadaran akan kondisi kependudukan di wilayah tempat tinggal masing-masing siswa, juga menumbuhkan sikap bertanggungjawab dan perilaku adaptip berkaitan dengan dinamika kependudukan,” jelas Hj. Puspawati.

Baca Juga:

Ketua Desainer Olah Tenun Makassar Puji Motif Kain Tenun Taipa

Terakhir, Ia berharap dengan didirikannya program SSK ini, dapat meningkatkan kualitas peserta didik khususnya pada bidang kependudukan dan siap menghadapi tantangan yang cukup berat di masa yang akan datang, apalagi selama ini sekolah dianggap satu-satunya agen perubahan secara formal di Indonesia.

“Alasan SSK ini makin kuat mengingat selama ini materi kependudukan tidak terintegrasi ke semua mata pelajaran. Pelaksanaan SSK ini dimulai dengan pengintegrasian pendidikan kependudukan dan keluarga berencana ke dalam mata pelajaran yang relevan seperti Geografi, Sosiologi, Ekonomi, Biologi, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Pendidikan Jasmani dan Olahraga Kesehatan, dan Bimbingan Konseling,” tandas Hj. Pupawati.

Diakhir acara, Kepala DP2KB Lutim, Hj. Puspawati Husler menyerahkan SK dan Buku Sekolah Siaga Kependudukan kepada Kepala UPTD SMPN 2 Malili, Hj. Mardiah. (ikp-kehumasan/kominfo-sp)

Lainnya

Pjs Bupati Lutim Sampaikan Jawabannya Atas Pemandangan Umum Fraksi DPRD Terhadap Ranperda APBD 2025

14 November 2024 - 22:38 WIB

Pertumbuhan Ekonomi di Luwu Timur Tertinggi di Sulsel

14 November 2024 - 22:35 WIB

Buka Rapat Pembentukan Forum PKP, Dohri As’ari Berharap Pemerintah dan Masyarakat Bersinergi

14 November 2024 - 22:31 WIB

Bawaslu Lutim Rakor Dengan Awak Media, Ini Yang Dibahas

14 November 2024 - 19:19 WIB

Dukung Penuh Budiman – Akbar, H. Arfah Siap Umroh-kan 10 Orang dan Hibahkan Alat Berat

14 November 2024 - 09:27 WIB

Trending LUWU TIMUR