Menu

Mode Gelap
Difasilitasi Diskominfo, Jurnalis Luwu Timur Studi Wawasan ke Jawa Pos Wabup Akbar Ajak Warga Sukseskan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Lutim KPU Lutim Luncurkan Tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati, Aty Kodong Hipnotis Warga Camat Tomoni Timur Lepas Pawai Idul Adha di Desa Purwosari Bupati dan Wabup Lutim Shalat Idul Adha di Masjid Agung Malili Wahidin Wahid Berqurban Seekor Sapi di Desa Bangun Jaya

KABAR PEMDA · 13 Okt 2022 20:27 WITA · Waktu Baca

Bupati Luwu Timur Canangkan Wewangriu Sebagai Desa Bersinar


					Bupati Luwu Timur Canangkan Wewangriu Sebagai Desa Bersinar Perbesar

LUWU TIMUR, Timuronline – Desa Wewangriu, Kecamatan Malili resmi ditetapkan sebagai Desa Bersih dari Narkoba (Bersinar) setelah Bupati Luwu Timur, H. Budiman melaunching program tersebut di halaman Kantor Desa Wewangriu, Senin (10/10/2022).

Program Desa Bersinar ini sebagai upaya pemerintah untuk mengantisipasi potensi penyalahgunaan narkoba dan obat atau bahan berbahaya yang dapat menimbulkan dampak buruk bagi generasi muda dan masyarakat di tingkat desa.

Bupati Budiman berharap ibu-ibu juga ikut berperan penting dalam menangkal narkoba.

“Satu desa ini saja dulu, nanti akan menyebar ke tempat-tempat lain dan nanti kita evaluasi dampak dari program ini,” ujarnya.

“Jadi kita lihat datanya, kalau setelah dilaunching semakin naik yang terjerat narkoba, perlu di reschedule rencana aksinya. Tapi setelah dilaunching menjadi desa bersinar dan angkanya menurun, berarti program ini berdampak baik. Jadi nanti kita tularkan, paling tidak 1 desa 1 kecamatan, kita programkan ini, nanti Kakan Kesbangpol ijin ke Ketua DPRD,” tambah Budiman.

Baca Juga:
Bupati Budiman Resmikan Candi Bentar di Pura Jagat Natha Kertoraharjo

Bupati Luwu Timur berharap hari ini menjadi momen penting bagi kita. Mudah-mudahan launching hari ini bisa berdampak pada kondisi pemakai narkoba yang ada di Kabupaten Luwu Timur.

Orang nomor satu di Luwu Timur ini juga menitip pesan kepada Kepala Dinas Pendidikan, Ibu/Bapak Guru agar menjaga anak-anak kita di sekolah.

“Tidak apa-apa kita sweeping mereka sebelum masuk, periksa tasnya, supaya kalau ada kelainan-kelainan kita lihat, langsung hubungi orang tuanya, karena deteksi dini ini penting,” tegas Bupati.

Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Palopo, AKBP. Ustin Pangarian, SE., M.Si. menyampaikan apresiasi serta menyampaikan ucapan terima kasih dari Kepala BNN Provinsi atas terbentuknya Desa Bersinar di Kabupaten Luwu Timur.

Ustin Pangarian menegaskan bahwa, komitmen dan integritas sangat dibutuhkan dalam mencegah dan memberantas penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika ini.

“Mari kita sama-sama bergerak untuk mencegah dan memberantas narkoba. Kalau ada penghianat, akan sangat sulit mencapai tujuan kita, tapi kalau kita semua komitmen bahwa kita harus kuat daripada bandar-bandar atau pengedar, maka tujuan kita bisa tercapai dengan baik,” pesan Kepala BNN Kota Palopo.

Usai menyampaikan sambutan, acara dilanjutkan dengan penekanan tombol sirine yang dilakukan oleh Kepala BNN Kota Palopo, AKBP. Ustin Pangarian didampingi Bupati Luwu Timur, unsur Forkopimda Lutim, dan Ketua TP PKK Lutim, Hj. Sufriaty.

Selanjutnya arahan-arahan dari Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) yang dimulai dari Kapolres Luwu Timur, AKBP. Silvester MM. Simamora, kemudian Ketua DPRD Lutim, Aripin, Perwira Penghubung, Mayor CBA Bachtiar, perwakilan Kejaksaan Negeri Lutim, dan Perwakilan Pengadilan Agama Malili.

Turut hadir, para Asisten dan Staf Ahli, para Kepala OPD lingkup Pemkab Lutim, para Camat, para Kepala Desa, perwakilan Kakan Kemenag Lutim, para Tokoh Agama, masyarakat, dan Pemuda. (rhj/ikp-kehumasan/kominfo-sp)

Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Difasilitasi Diskominfo, Jurnalis Luwu Timur Studi Wawasan ke Jawa Pos

24 Juni 2024 - 23:25 WITA

Studi wawasan

Wabup Akbar Ajak Warga Sukseskan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Lutim

20 Juni 2024 - 10:35 WITA

Pilkada

KPU Lutim Luncurkan Tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati, Aty Kodong Hipnotis Warga

20 Juni 2024 - 10:17 WITA

KPU Luwu Timur

Camat Tomoni Timur Lepas Pawai Idul Adha di Desa Purwosari

17 Juni 2024 - 20:14 WITA

Idul Adha

Bupati dan Wabup Lutim Shalat Idul Adha di Masjid Agung Malili

17 Juni 2024 - 20:10 WITA

Idul Adha
Trending di KABAR PEMDA