Menu

Mode Gelap
Ini Penjelasan Manajemen PT. Vale Indonesia Terkait Eksplorasi Blok Tanamalia Ringankan Beban Korban Banjir, PT Vale Salurkan Bantuan Sembako hingga Obat-obatan ke Korban Banjir di Barru dan Soppeng CLM Buka Lowongan Kerja, Ini Syaratnya Dukung Penurunan Angka Kebutaan di Indonesia, PT Vale IGP Pomalaa Gelar Operasi Katarak Gratis bagi Warga Kolaka Hadirkan Masa Depan Berkelanjutan, PT Vale Dukung Rehabilitasi DAS di Sulawesi Selatan RSUD I We Cudai Atue Jalani Visitasi untuk Penerbitan SIO

LUWU TIMUR

Bupati Luwu Timur Resmikan Gedung Gereja GKST Sion Wasuponda

badge-check


					Bupati Luwu Timur Resmikan Gedung Gereja GKST Sion Wasuponda Perbesar

LUWU TIMUR, Timuronline – Bupati Luwu Timur, H. Budiman, didampingi Camat Wasuponda, Bambang Andi Acang meresmikan sekaligus pentahbisan gedung gereja GKST Jemaat Sion Wasuponda yamg ditandai dengan penandatanganan Prasasti, Jumat (28/10/2022).

Turut hadir Kapolsek Wasuponda, Yusmal Yunus, Manajemen PT. Vale Indonesia, Tbk, Endra Kusuma, Kepala desa, Pengurus GKST Sion, Tokoh agama, para jemaat dan para undangan.

Mengawali sambutannya, Bupati Luwu Timur, H. Budiman menyampaikan selamat dan apresiasi atas peresmian gedung gereja GKST Sion Wasuponda.

“Peresmian dan pentahbisan rumah ibadah ini adalah hasil dari kerja keras dan pengorbanan jemaat GKST Sion sehingga pembangunannya dapat dirampungkan dan diresmikan hari ini. Tentunya dengan adanya gedung gereja yang berdiri kokoh dan representatif ini, dapat dimanfaatkan dengan sepenuh hati sebagai sarana peribadatan dan persekutuan umat,” kata Bupati.

Baca Juga:
Staf Ahli Hukum dan Pemerintahan Buka Diseminasi Audit Kasus Stunting Tahun 2022

Bupati juga menyampaikan bahwa Pemkab Luwu Timur senantiasa mendukung dan mensupport setiap kegiatan keagamaan demi menciptakan kedamaian, toleransi dan kebersamaan antar pemeluk agama. Keragaman yang dimiliki di Luwu Timur menjadi suatu kekuatan dalam membangun Bumi Batara Guru.

Selain itu, kata Budiman, agar tetap mendukung program Pemerintah yang berkelanjutan dan lebih maju berlandaskan nilai agama dan budaya, Ia mengajak kepada para jemaat untuk saling bergandengan tangan memberikan kontribusi yang positif sesuai tugas dan tanggung jawab masing-masing demi kemajuan pembangunan di daerah ini termasuk didalamnya pembangunan iman.

“Semoga jemaat GKST Sion Wasuponda akan semakin tumbuh, semakin taat dalam beribadah, bersekutu dan melayani Tuhan dalam meningkatkan kualitas iman setiap individu. Mari bersinergi, mari kita tetap berkolaborasi serta menyamakan perspektif dalam kiprah membangun Luwu Timur,” tutup Bupati Luwu Timur. (ul/prokopim/ikp-humas/kominfo-sp)

Lainnya

Ini Penjelasan Manajemen PT. Vale Indonesia Terkait Eksplorasi Blok Tanamalia

28 Desember 2024 - 14:56 WIB

CLM Buka Lowongan Kerja, Ini Syaratnya

19 Desember 2024 - 19:11 WIB

RSUD I We Cudai Atue Jalani Visitasi untuk Penerbitan SIO

16 Desember 2024 - 15:14 WIB

Jambore Kader Posyandu Lutim : Tingkatkan Motivasi dan Inovasi Pelayanan Kesehatan

15 Desember 2024 - 15:05 WIB

Kadis Kominfo-SP Lutim Apresiasi KPID Award Sulsel : “Motivasi untuk Berinovasi di Bidang Penyiaran”

14 Desember 2024 - 09:13 WIB

Trending KABAR PEMDA