Menu

Mode Gelap
Jalan PT Vale Menuju Masa Depan yang Lebih Cerah Muhammad Safaat DP Resmi Pimpin Dinas Kominfo-SP Lutim, Siap Jalankan Arahan Bupati Solusi Nyata untuk Peningkatan Kualitas Hidup dan Tantangan Global: PT Vale Perusahaan Nikel Pertama di Indonesia Raih PROPER Emas 2024 dan Green Leadership Award Momen Santai Bupati Irwan Berdiskusi dengan Para Kada di Hari Ketiga Retreat Sekda Lutim Hadiri Pasar Murah Kejari Luwu Timur Dari Senam Pagi hingga Paparan Lemhanas, Begini Jadwal Ketat Bupati Irwan di Magelang

LUWU TIMUR

Bupati dan Wabup Lutim Lepas 162 JCH

badge-check


					Bupati dan Wabup Lutim Lepas 162 JCH Perbesar

LUWU TIMUR,Timuronline – Bupati Luwu Timur, H. Budiman secara resmi melepas jamaah calon haji (JCH) yang akan berangkat ke Tanah Suci pada musim haji tahun 1445 Hijriah/2024 Masehi.

Acara pelepasan berlangsung di Gedung Wanita Simpurusiang Malili, Jumat (17/05/2024), ditandai dengan penyerahan bendera merah putih dan pengalungan syal serta ID Card.

“Kita bersyukur hari ini bisa melepas jamaah Haji Luwu Timur, dan sebagai pemerintah daerah tentu sangat bergembira,” kata Budiman mengawali sambutannya.

Lanjut Bupati mengungkapkan, pemerintah daerah siap menyediakan fasilitas seperti biasa yakni kendaraan, jadi pastikan kendaraan itu baik dan layak untuk digunakan.

“Saya titip kepada jamaah semua, doakan daerah ini karena pastilah lebih maqbul doa di Mekkah dan semoga kita juga bisa naik haji,” ucapnya.

Terakhir, Budiman berharap perjalanan jamaah Lutim menyenangkan, dan juga berpesan untuk menjaga kesehatan.

“Selamat menjalankan ibadah haji, semoga bapak ibu semua menjadi haji yang mabrur dan kembali dengan selamat,” tutup Bupati Budiman.

Kepala Kantor Kementerian Agama Lutim, Muhammad Yunus melaporkan, rombongan JCH Lutim akan berangkat tanggal 25 Mei, dan diperkirakan akan tiba di Asrama Haji Sudiang tanggal 26 Mei 2024.

Ia menambahkan, jamaah Haji Kabupaten Luwu Timur sebanyak 162 orang, kemudian nantinya akan bergabung dengan jamaah Papua Barat 297 orang, dan akan bertemu ditanggal 26 Mei 2024.

Tanggal 26 Mei jam 8 malam, kata Muh. Yunus, jamaah haji Papua Barat dan Luwu Timur akan diterima di Asrama Haji setelah melalui proses pemeriksaan kesehatan, penerimaan living cost, dan gelang.

Kemudian pada tanggal 27 Mei dini hari pukul 03.45 Wita, jamaah haji akan terbang ke Jeddah dan akan akan langsung ke Arab Saudi.

“Insha Allah, kami mohon doa kita semua, semoga mendapatkan keberkahan, keselamatan, hingga kembali dengan Haji yang mabrur,” tandas Kakan Kemenag Lutim.

Turut hadir pada pelepasan ini, Wakil Bupati, Mochammad Akbar, Asisten Pemerintahan dan Kesra, Aini Endis Anrika, perwakilan Forkopimda, Ketua Baznas Lutim, keluarga calon JCH, serta tokoh masyarakat setempat. (kominfo-sp)

Lainnya

Muhammad Safaat DP Resmi Pimpin Dinas Kominfo-SP Lutim, Siap Jalankan Arahan Bupati

25 Februari 2025 - 16:32 WIB

Momen Santai Bupati Irwan Berdiskusi dengan Para Kada di Hari Ketiga Retreat

24 Februari 2025 - 16:28 WIB

Sekda Lutim Hadiri Pasar Murah Kejari Luwu Timur

23 Februari 2025 - 16:23 WIB

Dari Senam Pagi hingga Paparan Lemhanas, Begini Jadwal Ketat Bupati Irwan di Magelang

22 Februari 2025 - 14:38 WIB

Retreat Kepala Daerah, Bupati Irwan Siap Pimpin Lutim dengan Wawasan Baru

22 Februari 2025 - 10:49 WIB

Trending KABAR PEMDA