Menu

Mode Gelap
CLM Buka Lowongan Kerja, Ini Syaratnya Dukung Penurunan Angka Kebutaan di Indonesia, PT Vale IGP Pomalaa Gelar Operasi Katarak Gratis bagi Warga Kolaka Hadirkan Masa Depan Berkelanjutan, PT Vale Dukung Rehabilitasi DAS di Sulawesi Selatan RSUD I We Cudai Atue Jalani Visitasi untuk Penerbitan SIO Jambore Kader Posyandu Lutim : Tingkatkan Motivasi dan Inovasi Pelayanan Kesehatan Kadis Kominfo-SP Lutim Apresiasi KPID Award Sulsel : “Motivasi untuk Berinovasi di Bidang Penyiaran”

LUWU TIMUR

11 Tahun Dibangun, Bupati Lutim Resmikan Pembangunan Gereja di Mangkutana

badge-check


					11 Tahun Dibangun, Bupati Lutim Resmikan Pembangunan Gereja di Mangkutana Perbesar

LUWU TIMUR,Timuronline – Setelah selama 11 tahun melewati proses pembangunan, gedung gereja GKST Jemaat Eklesia Po’usintowe, Desa Balaikembang, Kecamatan Mangkutana, akhirnya pada hari Kamis (08/11/2022), diresmikan oleh Bupati Luwu Timur setelah sebelumnya Pentahbisan gedung tersebut yang dilaksanakan oleh Pdt. Djadaramo Tadi Abe, M.Th.

Kehadiran Bupati Luwu Timur, H. Budiman dan rombongan disambut secara adat dengan tarian penyambutan Motaro setelah pengalungan bunga serta pemasangan topi adat Pamona.

Sebelum memasuki gedung gereja yang ditafsir menghabiskan anggaran sebesar Rp. 684 juta lebih, terlebih dahulu dilaksanakan pembukaan kain selubung papan nama gedung gereja oleh Bupati Luwu Timur, H. Budiman, kemudian selanjutnya bersama Ketua Sinode GKST Pdt. Djadaramo Tasi Abe, M.Th melakukan penandatangan prasasti Pentahbisan dan Peresmian Gedung Gereja GKST Jemaat Eklesia Po’usintowe dilanjutkan pengguntingan pita di depan pintu masuk.

Baca Juga :

Kades Pantau Pembangunan Proyek di Desanya, Minta Warga Lakukan Pengawasan

Wakil Sekretaris Umum Pdt. Elieser Meringgi dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas kesediaan Bupati untuk hadir meresmikan pemanfaatan gedung gereja yang telah didambakan jemaat.

Lebih lanjut ia menyampaikan, dengan dimanfaatkannya gedung gereja baru ini keimanan jemaat dapat semakin bertumbuh.

“Tentunya kita ucapkan selamat kepada jemaat yang telah memanfaatkan gedung baru ini dan kita berharap agar jemaat di tempat ini dapat meningkatkan keimanan dan tentu pemerintah mendukung hal baik ini agar dapat bersama-sama membangun Luwu Timur,” ujar Pdt Elieser Meringgi.

Sementara Bupati Luwu Timur, H. Budiman melalui sambutannya menyampaikan apresiasi kepada panitia pembangunan dan seluruh anggota jemaat kerena telah berhasil menyelesaikan pembangunan gereja ini.
Rampungnya pembangunan tempat ibadah ini, kata Bupati, tentunya tak lepas dari hasil kerja sama dan kerja keras para jemaat.

Olehnya itu, Bupati berharap gedung gereja yang baru dibangun ini dapat dimanfaatkan sebagai sarana peribadatan dan persekutuan jemaat, serta kemajuan dan keberhasilan dalam segala aspek pembangunan di Kabupaten Luwu Timur tidak lepas dari peran positif dari seluruh masyarakat yang didalamnya termasuk jemaat gereja.

“Kiranya dengan adanya gereja ini seluruh jemaat akan dibina dengan sebaik-baiknya sehingga akan terbentuk insan-insan yang baik dan berguna bagi gereja serta dapat memberikan peran positif bagi kemajuan pembangunan di Kabupaten Luwu Timur,” ujar Bupati.

Ia menambahkan bahwa, pembangunan gereja secara fisik juga memberikan kesan positif bahwa jemaat sesungguhnya sedang dalam pembangunan karakter rohani menuju kearah yang lebih baik.

Sebelum mengakhiri sambutannya, Bupati kembali berpesan agar kebersamaan didaerah ini tetap dijaga sehingga pembangunan yang dilaksanakan dapat tetap berjalan.

“Kalau ada masalah mari kita bicarakan bersama sama untuk dicarikan jalan keluar,” pesan Bupati dihadapan jemaat.

Kegiatan peresmian gedung gereja GKST Jemaat Eklesia Po’usintowe dihadiri oleh Anggota DPRD Luwu Timur, Andi Surono, Kapolsek Mangkutana, AKP. Nyoman Sutarja, Danramil, Kapt. Mujahid, Camat Mangkutana, Zulkifli Adi Saputra, Camat Tomoni Timur, Herpin, Kades Balai Kembang, Muh. Aswan, Kades Maleku, Juber Sangga serta para jemaat Eklesia Po’usintowe serta undangan lainnya. (kominfo-sp)

Lainnya

CLM Buka Lowongan Kerja, Ini Syaratnya

19 Desember 2024 - 19:11 WIB

RSUD I We Cudai Atue Jalani Visitasi untuk Penerbitan SIO

16 Desember 2024 - 15:14 WIB

Jambore Kader Posyandu Lutim : Tingkatkan Motivasi dan Inovasi Pelayanan Kesehatan

15 Desember 2024 - 15:05 WIB

Kadis Kominfo-SP Lutim Apresiasi KPID Award Sulsel : “Motivasi untuk Berinovasi di Bidang Penyiaran”

14 Desember 2024 - 09:13 WIB

Budiman Terima Penghargaan Predikat Penilaian Kepatuhan Penyelenggaraan Publik dari Ombudsman

12 Desember 2024 - 19:48 WIB

Trending KABAR PEMDA