Menu

Mode Gelap
Penetapan Aset Desa Milik Pemdes Sorowako Diduga Langgar Permendagri, Ini Kata Tomas Sorowako Warga Asli Sorowako Pertanyakaan Beberapa Objek Lahan Dijadikan Aset Desa Wujudkan Ketahanan Pangan Berkelanjutan, Petani Binaan PT Vale Panen Jagung Pakan di Tondowolio Solidaritas untuk Sumatra: PT Vale Indonesia dan Pemkab Luwu Timur Hadir, Bergerak, dan Menguatkan Masyarakat Terdampak Bencana Direktur MIND ID Apresiasi Pengelolaan Proyek Hilirisasi PT Vale di Pomalaa, Progres HPAL Terus Menguat Terungkap…! Tambang PT. Vale di BB1 Seba-Seba Sesuai Izin IPPKH. Begini Tanggapan PT. Vale

LUWU TIMUR

Satpol PP Jaring Pelajar Bolos Sekolah

badge-check


					Satpol PP Jaring Pelajar Bolos Sekolah Perbesar

LUWU TIMUR,Timuronline – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kecamatan Malili di bawah Koordinasi Iwan Huseng dan Ayyub, menggelar Patroli Pendidikan dalam Rangka Implementasi Program SiPraja (Sinergi Pengawasan Remaja) Luwu Timur, Selasa (5/11/2024).

SiPraja ini dimulai pukul 08.00 WITA, dengan melibatkan 10 personel Satpol PP. Selama patroli berlangsung, situasi dilaporkan aman, tertib, dan terkendali.

Koordinator Patroli, Iwan Huseng menjelaskan bahwa, kegiatan ini bertujuan untuk menegakkan disiplin di kalangan pelajar dan mencegah pelanggaran-pelanggaran lain yang dilakukan di luar pengawasan sekolah.

“Kami berupaya memberikan efek jera agar para pelajar lebih disiplin dan terhindar dari kegiatan yang tidak sesuai dengan norma pendidikan,” ujar Iwan Huseng.

Iwan Huseng berharap, program ini dapat meningkatkan kedisiplinan siswa di wilayah Luwu Timur serta mendorong peran aktif masyarakat dalam mengawasi generasi muda.

“Kegiatan ini difokuskan untuk mengawasi siswa yang bolos sekolah dan tindakan menyimpang di kalangan remaja,” bebernya.

Pada kesempatan ini, Satgas SiPraja mendapati sekelompok siswa yang sedang merokok di luar area sekolah saat jam pelajaran berlangsung.

Para siswa tersebut kemudian dikembalikan kepada pihak sekolah untuk mendapatkan pembinaan lebih lanjut. (*)

Lainnya

Penetapan Aset Desa Milik Pemdes Sorowako Diduga Langgar Permendagri, Ini Kata Tomas Sorowako

12 Januari 2026 - 12:05 WITA

Warga Asli Sorowako Pertanyakaan Beberapa Objek Lahan Dijadikan Aset Desa

9 Januari 2026 - 16:48 WITA

49 Anggota Polres Luwu Timur Naik Pangkat, Ini Daftarnya

31 Desember 2025 - 10:57 WITA

Sikapi Maraknya Lakalantas, Satlantas Polres Lutim Lakukan Pengecekan Kelaikan Angkutan dan Sopir

30 Desember 2025 - 20:31 WITA

Jaga Komitmen Peningkatan Sektor Pendidikan, PT. CLM Berikan Bantuan Uang Tunai untuk Pembangunan TK Cinta Damai

23 Desember 2025 - 22:34 WITA

Trending CLM