Menu

Mode Gelap
Jadwal Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia vs Uzbekistan, Japan vs Iraq Peserta MTQ Lutim Ikuti TC Persiapan MTQ XXXIII Sulsel di Takalar Lolos ke Semifinal, Timnas Indonesia akan Bersua Pemenang Arab Saudi vs Usbekistan Pemkab Lutim Gelar Rapat Pembentukan Tim Inovasi Peduli ki Saya Jaga ki Dinas Dikbud Lutim Gelar Lomba FLS2N dan O2SN tingkat Kabupaten Sekda Lutim Pimpin Upacara Hari Otonomi Daerah

LUWU TIMUR · 5 Des 2022 08:48 WITA · Waktu Baca

Luwu Timur Juara Umum Jambore RAPIDA


					Luwu Timur Juara Umum Jambore RAPIDA Perbesar

LUWU TIMUR,Timuronline –  Nama Kabupaten Luwu Timur kembali harum di kancah tingkat provinsi. Ialah RAPI Wilayah 23 Luwu Timur berhasil menjadi Juara Umum pada Jambore Radio Antar Penduduk Indonesia Daerah (RAPIDA) Sulawesi Selatan di Kabupaten Pangkep Tahun 2022.

Kegiatan yang diikuti 24 perwakilan kabupaten kota se-Sulawesi Selatan ini berlangsung selama 4 hari (1-4 Desember 2022) yang dibuka Ketua RAPI Daerah Sulsel, Dr. Ir. H. Ilham Arief Sirajuddin, yang turut dihadiri oleh Bupati dan Wakil Bupati Pangkep serta unsur Forkopimda Pangkep sebagai tuan rumah.
Pada Jambore RAPI 2022 yang berlangsung di Alun-Alun Pangkep ini, berbagai kegiatan diperlombakan diantaranya : Lomba Ketangkasan Emergency Setup Radio, Lomba Mendirikan Stasiun Dukom (Dukungan Komunikasi) kebencanaan/tanggap darurat, Lomba Keterampilan Antena Mobile dan Antena Handy Tranceiver, serta Lomba Kebersihan dan Penataan Tenda.
Baca Juga :
Hadiri Perayaan Natal, Bupati Lutim Sampaikan Sejumlah Program
Kabupaten Luwu Timur pun berhasil keluar sebagai Juara Umum setelah menyabet 2 juara 1 dan 1 Juara 2, yakni Lomba Mendirikan Stasiun Tanggap Darurat dan Lomba Masak juara 1, sementara Lomba kebersihan dan penataan tenda juara 2.
Ketua RAPI Wilayah 23 Kabupaten Luwu Timur, Syaiful Amsal berhak menerima Trophy Juara Umum yang diserahkan oleh RAPI Daerah Sulsel, Dr. Ir. H. Ilham Arief Sirajuddin, pada penutupan Jambore, Minggu (04/12/2022) di Alun-Alun Kota Pangkep.
Dikonfirmasi usai menerima Trhopy, Ketua RAPI Wilayah 23 Kabupaten Luwu Timur, Syaiful Amsal mengucap syukur atas keberhasilan timnya mengharumkan nama daerah di tingkat Sulsel.
“Alhamdulillah, ini merupakan sebuah prestasi yang tidak pernah kami bayangkan sebelumnya, dimana kita bisa keluar sebagai Juara Umum,” ungkapnya.
Terkait Juara 1 Lomba masak, Karyawan PT. Vale Indonesia Tbk. ini mengungkapkan bahwa timnya telah membawa dan menyajikan masakan khas ikan Butini, ikan Pangkilang, dan jus Dengeng sebagai makanan dan minuman khas Kabupaten Luwu Timur.
“Selain sebagai ajang lomba, sebenarnya Jambore RAPI ini juga sebagai tempat kita bersilaturahim antar anggota RAPI se Sulsel. Kami memang sengaja datang dengan formasi lengkap dan siap tanding, mulai dari Ketua, Wakil, Sekretaris, Bendahara, dan semua kordinator bidang hadir lengkap. Dan Alhamdulillah, hasil nya sangat memuaskan dengan meraih Juara Umum,” jelas Syaiful Amsal.
Sekedar diketahui bersama bahwa, Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) merupakan organisasi sosial yang terstruktur dari pusat ke desa dan didirikan sebagai mitra untuk membantu komunikasi kebencanaan dan bantuan sosial. kominfo-sp)

Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Peserta MTQ Lutim Ikuti TC Persiapan MTQ XXXIII Sulsel di Takalar

27 April 2024 - 10:27 WITA

MTQ

Pemkab Lutim Gelar Rapat Pembentukan Tim Inovasi Peduli ki Saya Jaga ki

25 April 2024 - 21:06 WITA

Luwu Timur

Dinas Dikbud Lutim Gelar Lomba FLS2N dan O2SN tingkat Kabupaten

25 April 2024 - 20:55 WITA

luwu timur

Sekda Lutim Pimpin Upacara Hari Otonomi Daerah

25 April 2024 - 20:35 WITA

Hari Otda

PM-WTC, Calon Penerima Penghargaan Kalpataru Tahun 2024 Dikunjungi Tim Penilai

25 April 2024 - 19:49 WITA

luwu timur
Trending di KABAR PEMDA