LUWU TIMUR,Timuronline – Seluruh rangkaian kegiatan perlombaan Gerak Jalan dalam rangka HUT RI ke-78 di Malili telah usai. Panitia Pelaksana pun telah mengeluarkan daftar juaranya.
Jika sebelumnya telah diumumkan daftar juara untuk Tingkat SD dan SMP, di hari kedua ini, juga diumumkan daftar juaranya.
Ketua TP-PKK Luwu Timur, Hj. Sufriaty kembali berkesempatan melepas rombongan lomba gerak jalan, Minggu (13/08/2023). Hj. Sufriaty ditemani Camat Malili, Nasir Dj dan Ketua PKK Kecamatan Malili, Asfirawati Nasir.
Berikut Daftar juaranya :
Tingkat SMA Putra
Juara I : SMA 1 Luwu Timur (Pramuka)
Juara II : SMA 1 Luwu Timur (Osis)
Juara III : SMK 1 Luwu Timur (Pramuka)
Tingkat SMA Putri
Juara I : SMA 1 Luwu Timur (Pramuka)
Juara II : SMA 1 Luwu Timur (Osis)
Juara III : SMK 12 Luwu Timur (Osis)
Tingkat PKK
Juara I : Desa Lakawali
Juara II : Desa Baruga
Juara III : Desa Harapan
Juara IV : Desa Pongkeru
Juara V : Desa Balantang
Juara VI : Puncak Indah
Tingkat OPD/SKPD
Juara I : BKPSDM
Juara II : RSUD I Lagaligo
Juara III : Dinas Dikbud
The Best Kostum Tingkat PPK/Umum : Desa Baruga
The Best Kostum Tingkat OPD/SKPD : BKPSDM
” Alhamdulilah, dua hari kita adakan lomba gerak jalan, semuanya berjalan aman. Terima kasih kepada seluruh panitia pelaksana yang telah bekerja keras. Saya juga berharap, kegiatan atau perlombaan lainnya bisa berjalan sukses,” Harap Camat Malili, Nasir Dj. (*)