Menu

Mode Gelap
Jadwal Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia vs Uzbekistan, Japan vs Iraq Peserta MTQ Lutim Ikuti TC Persiapan MTQ XXXIII Sulsel di Takalar Lolos ke Semifinal, Timnas Indonesia akan Bersua Pemenang Arab Saudi vs Usbekistan Pemkab Lutim Gelar Rapat Pembentukan Tim Inovasi Peduli ki Saya Jaga ki Dinas Dikbud Lutim Gelar Lomba FLS2N dan O2SN tingkat Kabupaten Sekda Lutim Pimpin Upacara Hari Otonomi Daerah

LUWU TIMUR · 17 Feb 2024 10:09 WITA · Waktu Baca

Bupati Budiman Buka Rakor Persiapan Pelantikan Pengurus DMI Lutim


					Bupati Budiman Buka Rakor Persiapan Pelantikan Pengurus DMI Lutim Perbesar

LUWU TIMUR,Timuronline – Bupati Luwu Timur sekaligus Ketua Umum Dewan Masjid Indonesia (DMI) Lutim, H. Budiman didampingi Sekretaris Daerah, H. Bahri Suli membuka secara resmi Rapat Koordinasi Pelantikan Pengurus DMI Lutim masa bhakti 2024-2029, yang berlangsung di Ruang Aula Sasana Praja Kantor Bupati, Jumat, (16/02/2024).

Dalam arahannya, H. Budiman mengimbau kepada para pengurus nantinya dapat memanfaatkan momentum sebaik-baiknya dalam meraih amal jariyah.

“Organisasi ini merupakan salah satu organisasi yang menjanjikan surga untuk kita semua, sehingga saya selaku Ketua Umum DMI Kabupaten Luwu Timur mengimbau kepada para pengurus setelah dilantik dapat memanfaatkan momentum tiap waktunya dan jadikanlah pekerjaan ini sebagai ladang pahala yang bukan hanya bernilai positif bagi masyarakat tetapi untuk diri kita sendiri,” pesan H. Budiman.

Pada kesempatan ini, Ia juga mengungkapkan bahwa, salah satu bentuk apresiasi Pemerintah Kabupaten Luwu Timur kepada para remaja masjid kedepannya akan diberikan intensif agar lebih semangat lagi dalam menjaga masjid dan mushollah karena rumah ibadah yang bersih dan nyaman ada peran remaja masjid didalamnya.

Sementara itu, selaku Ketua TP PKK Lutim, Hj. Sufriaty Budiman yang juga selaku pengurus DMI menyampaikan, setelah dilantiknya para pengurus DMI Lutim akan diselenggarakan lauching gerakan membersihkan WC masjid dan mushollah serentak se Kabupaten Luwu Timur.

“Saya sangat bersyukur, program yang kami gagaskan pada tahun kemarin akan terealisasi pada tahun ini. Hal ini dilakukan atas dasar demi kenyamanan para jamaah yang datang ke masjid dan mushollah,” ungkap Hj. Sufriaty.

“Setelah gerakan membersihkan WC masjid dan mushollah ini dilaunching, ibu-ibu pengurus TP-PKK se Kabupaten Luwu Timur akan turut membantu dalam melancarkan gerakan ini,” tandas Hj. Sufriaty.

Turut hadir, Staf Ahli Hukum dan Pemeritahan, dr. April, Kepala Kantor Kemenag Lutim, H. Muhammad Yunus, para Kepala OPD Lingkup Pemkab Lutim, Perwakilan Baznas Lutim dan para calon pengurus Dewan Mesjid Indonesia Kabupaten Luwu Timur. (kominfo-sp)

Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Peserta MTQ Lutim Ikuti TC Persiapan MTQ XXXIII Sulsel di Takalar

27 April 2024 - 10:27 WITA

MTQ

Pemkab Lutim Gelar Rapat Pembentukan Tim Inovasi Peduli ki Saya Jaga ki

25 April 2024 - 21:06 WITA

Luwu Timur

Dinas Dikbud Lutim Gelar Lomba FLS2N dan O2SN tingkat Kabupaten

25 April 2024 - 20:55 WITA

luwu timur

Sekda Lutim Pimpin Upacara Hari Otonomi Daerah

25 April 2024 - 20:35 WITA

Hari Otda

PM-WTC, Calon Penerima Penghargaan Kalpataru Tahun 2024 Dikunjungi Tim Penilai

25 April 2024 - 19:49 WITA

luwu timur
Trending di KABAR PEMDA