Menu

Mode Gelap
Ini Penjelasan Manajemen PT. Vale Indonesia Terkait Eksplorasi Blok Tanamalia Ringankan Beban Korban Banjir, PT Vale Salurkan Bantuan Sembako hingga Obat-obatan ke Korban Banjir di Barru dan Soppeng CLM Buka Lowongan Kerja, Ini Syaratnya Dukung Penurunan Angka Kebutaan di Indonesia, PT Vale IGP Pomalaa Gelar Operasi Katarak Gratis bagi Warga Kolaka Hadirkan Masa Depan Berkelanjutan, PT Vale Dukung Rehabilitasi DAS di Sulawesi Selatan RSUD I We Cudai Atue Jalani Visitasi untuk Penerbitan SIO

LUWU TIMUR

Buka Mubes KKM, Bupati Lutim Pesan Ini

badge-check


					Buka Mubes KKM, Bupati Lutim Pesan Ini Perbesar

LUWU TIMUR,Timuronline – Bupati Luwu Timur, H. Budiman menegaskan organisasi Kerukunan Keluarga Malili yang merupakan organisasi paguyuban tidak boleh dibawa ke ranah politik.

Demikian disampaikannya saat membuka Musyawarah Besar (Mubes) Kerukunan Keluarga Malili (KKM), di Gedung Wanita Simpurusiang Malili, Sabtu (14/01/2023).

“Hendaknya organisasi kekeluargaan ini jangan dibawa keranah politik, agar organisasi ini bisa berjalan sesuai amanahnya,” kata H. Budiman.

Menurut Bupati, organisasi terkadang pecah karena ada kepentingan didalamnya, apalagi jika dicampuri dengan kepentingan politik.

Dikatakannya bahwa, boleh kita beda pilihan tapi masalah politik tidak boleh dibawa dalam organisasi ini, karena kalau itu terjadi, bisa jadi organisasi ini bubar ditengah jalan.

“Tidak apa-apa kita boleh beda pilihan, tetapi jangan dibawa dalam organisasi, Jangan karena beda pilihan politik, kita menjadi tidak rukun,” kata Bupati mewanti-wanti.

Bupati berharap kepada segenap pengurus yang tergabung dalam KKM agar membuat program kerja yang dapat memberi manfaat besar meskipun program terkesan kecil. Tak hanya itu, dirinya juga mengajak untuk menjalin sinergiitas yang baik dalam upaya mendukung program pemerintah daerah.

“Saya hadir sebagai Bupati yang juga sebagai putra daerah berharap kehadiran organisasi ini dapat bersinergi untuk membangun daerah yang kita cintai ini,” ucapnya.

Turut hadir pada Mubes tersebut, Asisten Pemerintahan dan Kesra Setdakab Luwu Timur, Aini Endis Anrika, Staf Ahli Hukum dan Pemerintahan, dr. H. April, Kadis Damkar dan Penyelamatan, dr. Adnan D. Kasim, Sekretaris Dewan, Aswan Azis, Kabag Ekbang Setdakab Luwu Timur, Andi Djuana Fachruddin, Kapolsek Malili, AKP M. Wemben, Camat Malili, Nasir Djuma serta undangan lainnya. (*)

 

Lainnya

Ini Penjelasan Manajemen PT. Vale Indonesia Terkait Eksplorasi Blok Tanamalia

28 Desember 2024 - 14:56 WIB

CLM Buka Lowongan Kerja, Ini Syaratnya

19 Desember 2024 - 19:11 WIB

RSUD I We Cudai Atue Jalani Visitasi untuk Penerbitan SIO

16 Desember 2024 - 15:14 WIB

Jambore Kader Posyandu Lutim : Tingkatkan Motivasi dan Inovasi Pelayanan Kesehatan

15 Desember 2024 - 15:05 WIB

Kadis Kominfo-SP Lutim Apresiasi KPID Award Sulsel : “Motivasi untuk Berinovasi di Bidang Penyiaran”

14 Desember 2024 - 09:13 WIB

Trending KABAR PEMDA