Menu

Mode Gelap
Pemkab Lutim Terima DSP dan Bantuan Logistik Dukungan Operasional Penanganan Tanggap Darurat Bencana Ini Penjelasan Manajemen PT. Vale Indonesia Terkait Eksplorasi Blok Tanamalia Ringankan Beban Korban Banjir, PT Vale Salurkan Bantuan Sembako hingga Obat-obatan ke Korban Banjir di Barru dan Soppeng CLM Buka Lowongan Kerja, Ini Syaratnya Dukung Penurunan Angka Kebutaan di Indonesia, PT Vale IGP Pomalaa Gelar Operasi Katarak Gratis bagi Warga Kolaka Hadirkan Masa Depan Berkelanjutan, PT Vale Dukung Rehabilitasi DAS di Sulawesi Selatan

LUWU TIMUR

Wabup Lutim Minta Dinas Kesehatan Bentuk Tim Teknis, Terkait Ini

badge-check


					Wabup Lutim Minta Dinas Kesehatan Bentuk Tim Teknis, Terkait Ini Perbesar

Laporan : Rs

Editor     : Rd

LUWU TIMUR,Timuronline – Untuk mengantisipasi rencana pelaksanaan vaksin yang akan dilakukan paling lambat dua pekan mendatang, Wakil Bupati Luwu Timur, Irwan Bachri Syam, memimpin langsung rapat persiapan pelaksanaan Vaksin tersebut. Selain membahas persiapan itu, juga dibahas evaluasi perkembangan Covid-19 di Kabupaten Luwu Timur.

Rapat juga dihadiri Wakapolres Luwu Timur, Kompol Muh Rifai, Perwira Penghubung, Martinus Pagasing dan sejumlah Pimpinan OPD terkait yang tergabung dalam Satgas Covid-19 serta para Camat yang berlangsung di Aula Sasana Praja Kantor Bupati Luwu Timur, Kamis (07/01/2021).

Dalam arahannya, Irwan mengatakan, terkait persiapan pelaksanaan vaksin yang dijadwalkan dua pekan ini, nantinya diharapkan agar mulai saat ini, Dinas Kesehatan harus segera melakukan langkah-langkah teknis atau membentuk tim teknis untuk mengoptimalkan pelaksanaan vaksin agar berjalan sesuai dengan harapan.

“Identifikasi memang calon penerima Vaksin sesuai aturan yang di persyaratkan untuk tahap pertama ini sehingga sudah ada data by name by adress,” jelasnya.

Selain itu, mengingat kondisi dua rumah sakit yang ada saat ini sudah tidak sanggup lagi menampung jumlah pasien Covid-19, maka akan segera ditangani dengan membentuk rumah sakit lapangan yang nantinya akan dipusatkan di Camp Enggano Sorowako.

“Untuk fasilitas rumah sakit lapangan itu, nantinya akan saya komunikasikan dengan pihak PT. Vale Indonesia termasuk juga tenaga relawan Covid-19 itu nantinya. Termasuk pula perekrutan tenaga Relawan Covid-19 juga sudah mulai dilakukan agar dapat berperan optimal membantu tim Nakes Covid-19,” tambahnya.

Sesuai saran ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Luwu Timur, dr. Irfan terkait Pengadaan PCR, Irwan mengatakan, akan segera diusahakan, mengingat pentingnya alat tersebut sehingga tidak perlu lagi hasil tes/lab itu dikirim ke Makassar.

Orang nomor dua di Luwu Timur ini juga mengingatkan agar informasi mengenai Covid-19 hanya satu pintu di Dinas Kominfo Luwu Timur sehingga tidak ada lagi informasi yang simpang siur atau hoax. Kominfo juga diingatkan untuk proaktif memberikan informasi yang jelas terkait persiapan pelaksanaan Vaksin dua pekan mendatang. (hms/ikp/kominfo)

Lainnya

Pemkab Lutim Terima DSP dan Bantuan Logistik Dukungan Operasional Penanganan Tanggap Darurat Bencana

2 Januari 2025 - 18:49 WIB

Ini Penjelasan Manajemen PT. Vale Indonesia Terkait Eksplorasi Blok Tanamalia

28 Desember 2024 - 14:56 WIB

CLM Buka Lowongan Kerja, Ini Syaratnya

19 Desember 2024 - 19:11 WIB

RSUD I We Cudai Atue Jalani Visitasi untuk Penerbitan SIO

16 Desember 2024 - 15:14 WIB

Jambore Kader Posyandu Lutim : Tingkatkan Motivasi dan Inovasi Pelayanan Kesehatan

15 Desember 2024 - 15:05 WIB

Trending KABAR PEMDA