Menu

Mode Gelap
Pjs Bupati Lutim Sampaikan Jawabannya Atas Pemandangan Umum Fraksi DPRD Terhadap Ranperda APBD 2025 Pertumbuhan Ekonomi di Luwu Timur Tertinggi di Sulsel Buka Rapat Pembentukan Forum PKP, Dohri As’ari Berharap Pemerintah dan Masyarakat Bersinergi Bawaslu Lutim Rakor Dengan Awak Media, Ini Yang Dibahas Dukung Penuh Budiman – Akbar, H. Arfah Siap Umroh-kan 10 Orang dan Hibahkan Alat Berat KPU Lutim Tetapkan 9 Panelis Debat Kedua Pilkada Luwu Timur

MANCANEGARA

Selamat ! Atlet Luwu Timur Juara Taekwondo di Brunei

badge-check


					Selamat ! Atlet Luwu Timur Juara Taekwondo di Brunei Perbesar

Laporan : Rd

BRUNEI DARUSALAM,Timuronline – Atlet Taekwoindo asal Sorowako Kabupaten Luwu Timur, Ahmad Atsqal Asqalani mengukir prestasi yang membanggakan saat mengikuti Kejuaraan Taekwondo antar negara, BIMPNT-EAGA yang dihelat di Brunei Darusalam baru-baru ini.

Atsqal berhasil memperoleh juara III dan berhak atas medali perunggu di Kelas Poomsae. Sementara atlet tuan rumah Brunei dan Filipina berhasil memperoleh juara I dan II

” Sebagai pengurus saya sangat bangga, puas bercampur rasa haru melihat perjuangan Atsqal. Lawan-lawan kita bukan lawan yang lemah. Khususnya di kelas Poomsae, dibutuhkan kekompokan dan keakuratan gerak, namun berkat kerja keras dan tentunya doa dari masyarakat Luwu Timur, Atsqal berhasil meraih juara tiga dengan membawa pulang medali perunggu, “Ujar Mustakar, Pengurus Taekwondo Luwu Timur.

Kedepan, dia mengungkapkan akan terus berbenah untuk kemajuan olahraga khususnya Taekwondo di Luwu Timur.

” Banyak atlet kita yang sesungguhnya punya bakat yang bisa diperhitungkan. Kedepan, ini tugas kita bersama,” Katanya.

Untuk kontingen Sulawesi Selatan sendiri (mewakili Indonesia), berhasil duduk di klasemen 5 pada akhir kejuaraan dengan total membawa pulang 8 Emas, 18 Perak dan 15 Perunggu. (Redaksi)

 

Lainnya

Dorong Ekonomi Hijau Indonesia dan Upaya Keberlanjutan Global, PT Vale Indonesia Tbk dan GEM Tandatangani Kolaborasi Strategis untuk Investasi Produksi Nikel Net-Zero di Forum Bisnis Indo-Cina, Disaksikan oleh Presiden Prabowo Subianto

10 November 2024 - 17:02 WIB

Stadion Andi Hasan Opu To Hatta Dianggap “Berstandar Kecamatan”, Ini Faktanya

30 Oktober 2024 - 13:26 WIB

Diawali Tendangan Perdana Pjs. Bupati Lutim, SDIT Insan Rabbani Futsal Cup 1 Resmi Bergulir

28 Oktober 2024 - 19:41 WIB

Akbar Andi Leluasa Buka Relasi Offline Mobile Legend Luwu Timur

5 Oktober 2024 - 17:35 WIB

Budiman Buka Turnamen Taekwondo BBG Cup Seri II

21 September 2024 - 10:46 WIB

Trending KABAR PEMDA