Menu

Mode Gelap
Pjs Bupati Lutim Sampaikan Jawabannya Atas Pemandangan Umum Fraksi DPRD Terhadap Ranperda APBD 2025 Pertumbuhan Ekonomi di Luwu Timur Tertinggi di Sulsel Buka Rapat Pembentukan Forum PKP, Dohri As’ari Berharap Pemerintah dan Masyarakat Bersinergi Bawaslu Lutim Rakor Dengan Awak Media, Ini Yang Dibahas Dukung Penuh Budiman – Akbar, H. Arfah Siap Umroh-kan 10 Orang dan Hibahkan Alat Berat KPU Lutim Tetapkan 9 Panelis Debat Kedua Pilkada Luwu Timur

LUWU TIMUR

Pasca Pilwabup Lutim, Ketua Fraksi Golkar Minta Masyarakat Tetap Jaga Kamtibmas

badge-check


					Pasca Pilwabup Lutim, Ketua Fraksi Golkar Minta Masyarakat Tetap Jaga Kamtibmas Perbesar

LUWU TIMUR,Timuronline – Pemilihan Wakil Bupati (Pilwabup) Luwu Timur telah usai. Akbar Andi Laluasa akhirnya terpilih mendampingi Bupati Luwu Timur, H.Budiman

Akbar berhasil meraih 23 suara sementara rivalnya, Muh.Taqwa Muller memperoleh 7 suara. Pemilihan Wakil Bupati Luwu Timur ini juga terbilang alot. Pasalnya, pemilihan berlangsung dua putaran setelah diputaran pertama seri dengan hasil 15-15.

Pasca pemilihan, banyak harapan dari masyarakat Luwu Timur tak terkecuali dari Ketua Fraksi Golkar DPRD Luwu Timur, Badawi Alwi

Ditemui dikediamannya di Perumahan Wija Virgo, Puncak Indah Malili, Rabu (08/03/2023), Badawi meminta kepada seluruh pengurus dan simpatisan Partai Golkar lebih terkhusus kepada masyarakat Luwu Timur agar tetap menjaga stabilitas politik dan kamtibmas pasca pilwabup

” Saya tau, tentu kita punya harapan akan siapa wakil bupati yang akan terpilih. Nah, hasilnya sudah keluar. Prosesnya pun berlangsung sangat demokratis, sebanyak 30 anggota DPRD Luwu Timur pun telah menyalurkan hak suaranya. Mengenai siapa yang menang siapa yang kalah, itulah demokrasi. Dalam sebuah rivalitas, menang atau kalah itu biasa,” Tutur Badawi

” Sekarang fokus kita bagaimana sama-sama kita menyukseskan pelantikan Wakil Bupati Luwu Timur ini. Beliau akan mendampingi Bapak Bupati untuk menyelesaikan seluruh agenda pembangunan di sisa masa jabatan ini baik yang sementara berjalan maupun yang masih direncanakan,” Katanya

Pasca Pilwabup Luwu Timur, kamtibmas di Luwu Timur masih tetap terjaga dengan baik. Tentunya harapannya, kondisi tersebut tetap terjaga hingga pelantikan nantinya. (*)

Lainnya

Pjs Bupati Lutim Sampaikan Jawabannya Atas Pemandangan Umum Fraksi DPRD Terhadap Ranperda APBD 2025

14 November 2024 - 22:38 WIB

Pertumbuhan Ekonomi di Luwu Timur Tertinggi di Sulsel

14 November 2024 - 22:35 WIB

Buka Rapat Pembentukan Forum PKP, Dohri As’ari Berharap Pemerintah dan Masyarakat Bersinergi

14 November 2024 - 22:31 WIB

Bawaslu Lutim Rakor Dengan Awak Media, Ini Yang Dibahas

14 November 2024 - 19:19 WIB

Dukung Penuh Budiman – Akbar, H. Arfah Siap Umroh-kan 10 Orang dan Hibahkan Alat Berat

14 November 2024 - 09:27 WIB

Trending LUWU TIMUR