Laporan : Rd
LUWU TIMUR,Timuronline – Bupati Luwu Timur,H.M.Thorig Husler berharap Asosiasi Perusahaan Sahabat Anak Indonesia (APSAI) Sulawesi Selatan (Sulsel) menjadi salah satu upaya percepatan untuk Kabupaten Luwu Timur dapat menjadi kabupaten layak anak.
” Dengan terbentuknya APSAI ini, dapat bersinergi dengan pemerintah dalam upaya perlindungan anak terutama untuk memastikan perannya di sektor swasta,” Ungkap Husler saat melantik APSAI Cabang Luwu Timur di Aula Rujab Bupati, Selasa (22/01/19) kemarin.
Menurut mantan Kadis PU ini, kabupaten layak anak menjadi salah satu perhatian pemerintah
” Anak itu masa depan bangsa, mereka cita-cita dan penerus perjuangan bangsa, maka sangat pantaslah kiranya jikalau wadah ini mendapatkan perhatian khusus dari pemerintah,” Ungkapnya.