Menu

Mode Gelap
Hilirisasi Pertanian dan Perkebunan Jadi Program Unggulan Budiman-Akbar untuk Meningkatkan Ekonomi Luwu Timur Staf Ahli Ekonomi Luwu Timu Sambut Baik FGD PT. Vale Indonesia Komitmen PT Vale dalam Rekrutmen Inklusif: Sinergi Pemerintah, Perusahaan, dan Masyarakat untuk Transparansi dan Keadilan Sinergitas Bawaslu dan Pemda Luwu Timur Perkuat Pengawasan Pilkada 2024 Akbar Andi Leluasa Buka Relasi Offline Mobile Legend Luwu Timur Janji Tanpa Perhitungan dan Drama Kesedihan Bukan Solusi untuk Luwu Timur

LUWU TIMUR · 3 Jan 2020 13:19 WITA

Wakil Ketua DPRD Lutim : Settling Pond PT. CLM Masih Perlu Perbaikan

Perbesar

Laporan : Rd

LUWU TIMUR,Timuronline – Wakil Ketua DPRD Lutim, H.Usman Sadik bersama Anggota DPRD lainnya, Najamuddin dan Andi Sorono serta Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Luwu Timur, Andi Tabacina Akhmad beserta beberapa jajaran, melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke areal tambang PT. Citra Lampia Mandiri (CLM) di Desa Pongkeru dan Desa Harapan Kecamatan Malili, Kabupaten Luwu Timur, Sulsel, Jumat (03/01/2020).

Sidak tersebut dalam rangka menindaklanjuti beberapa permasalahan yang terjadi. Dalam sidak yang juga dihadiri beberapa manajemen PT. CLM tersebut, Anggota DPRD Lutim meninjau keberadaan Settling Pond atau tempat menampung air tambang sekaligus untuk mengendapkan partikel-partikel padatan yang ikut bersama air dari lokasi penambangan.

” Sesuai apa yang kita lihat, Settling Pond ini masih perlu perbaikan. Seperti ukuran kolam yang masih kecil serta batu-batuan tempat resapan air masih kurang. Tentunya hal ini harus sesuai dengan dokumen Amdal (Analisis Mengenai Dampak Lingkungan,red). Kita lihat, warna air, dari kolam pertama hingga terakhir tidak jauh berbeda, artinya penyaringan airnya belum terlalu maksimal. Saya meminta kepada pihak PT. CLM agar memperhatikan hal-hal seperti ini. Jangan sampai. kita menyalahi Amdal yang sudah ada,” Tegas Usman

Manajer Operasional PT.CLM, Rahim Suaib mengungkapkan pihaknya akan segera menindaklanjuti apa yang menjadi rekomendasi DPRD Luwu Timur tersebut.

” Saya mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih atas kunjungan ini. Tentunya ke depan kami akan bekerja lebih maksimal lagi. Dan terkhusus beberapa rekomendasi yang diberikan, hal ini akan saya teruskan kepada manajemen untuk dilakukan perbaikan tentunya beropedoman pada Amdal,” Tuturnya.

Usai dari Settling Pond, rombongan anggota DPRD Lutim dan Dinas Lingkungan Hidup melanjutkan kunjungannya ke Pelabuhan PT. CLM untuk melihat langsung proses muat ore yang akan dikirim ke wilayah Kabupaten Bantaeng , Sulawesi Selatan dan Kabupaten Morowali Sulawesi Tengah. (Red)

Artikel ini telah dibaca 25 kali

Penulis

Lainnya

Hilirisasi Pertanian dan Perkebunan Jadi Program Unggulan Budiman-Akbar untuk Meningkatkan Ekonomi Luwu Timur

7 Oktober 2024 - 11:01 WITA

Staf Ahli Ekonomi Luwu Timu Sambut Baik FGD PT. Vale Indonesia

5 Oktober 2024 - 18:05 WITA

Sinergitas Bawaslu dan Pemda Luwu Timur Perkuat Pengawasan Pilkada 2024

5 Oktober 2024 - 17:41 WITA

Akbar Andi Leluasa Buka Relasi Offline Mobile Legend Luwu Timur

5 Oktober 2024 - 17:35 WITA

Janji Tanpa Perhitungan dan Drama Kesedihan Bukan Solusi untuk Luwu Timur

5 Oktober 2024 - 17:18 WITA

Ibriansyah Irawan: Kawasan Industri Luwu Timur Program Unggulan Budiman-Akbar Tingkatkan Kesejahteraan dan Ketenagakerjaan, Asal Dikelola dengan Baik

5 Oktober 2024 - 17:15 WITA

Tim Budiman-Akbar Mantapkan Barisan di Tomoni, Dua Anggota DPRD Beri Jaminan

5 Oktober 2024 - 17:08 WITA

Trending di LUWU TIMUR
Exit mobile version