Menu

Mode Gelap
PM-WTC, Calon Penerima Penghargaan Kalpataru Tahun 2024 Dikunjungi Tim Penilai Tersinggung Warga Konawe Tikam Pemuda Towuti, Pelaku Sempat Kabur Gubernur Sulsel Konfirmasi Hadir di HUT Lutim ke-21 Roadshow Budaya Meriahkan HUT ke-21 Luwu Timur DPRD dan Pemkab Lutim Rapat Membahas Ranperda KLA 32 Klub Akan Ikuti Pertandingan Sepakbola Dalam Rangka HUT ke-21 Luwu Timur

LUWU TIMUR · 4 Jan 2022 12:58 WITA · Waktu Baca

Sukmawati Ajak Pegawai Bawaslu Tingkatkan Etos Kerja


					Sukmawati Ajak Pegawai Bawaslu Tingkatkan Etos Kerja Perbesar

LUWU TIMUR,Timuronline – Memasuki awal tahun 2022, Seluruh jajaran Bawaslu Luwu Timur mengikuti apel pagi yang dilaksanakan di halaman kantor Bawaslu Luwu Timur, Senin (3/1/2022).

Pelaksanaan apel dipimpin anggota Bawaslu Luwu Timur, Sukmawati Suaib.

“ Saya mengajak kepada seluruh pegawai agar menjadikan pergantian tahun sebagai momentum untuk meningkatkan etos kerja, kedisiplinan dan kekompakan,”ucap Sukmawati Suaib.

“ Dimanapun kita bekerja untuk mencari nafkah, etos kerja dan kedisiplinan agar terus kita jaga,”tegasnya.

Baca Juga : 

Atlet PODSI Lutim Menuju Makassar

Koordinator Divisi Pengawasan, Humas dan Hubungan Antar Lembaga itu berharap agar kedepan seluruh jajarannya menjadi pribadi yang lebih baik dari tahun sebelumnya dan apa yang diharapkan dapat terkabulkan di tahun ini.

“ Semoga apa yang kita harapkan dapat terkabulkan di tahun ini,” tambahnya.

Sebagai informasi, apel pagi kali ini dilaksanakan atas dasar Surat Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor B/396/M.KT/02/2021 tanggal 30 Desember 2021 perihal Himbauan Apel Pagi di Lingkungan Instansi Pemerintah yang kemudian ditindaklanjuti lagi melalui surat Sekretaris Jenderal Bawaslu Republik Indonesia Nomor 3522/KP.08/SJ/01/2022 tanggal 01 Januari 2022 tentang Himbauan Pelaksanaan Apel Pagi. (*)

Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

PM-WTC, Calon Penerima Penghargaan Kalpataru Tahun 2024 Dikunjungi Tim Penilai

25 April 2024 - 19:49 WITA

luwu timur

Tersinggung Warga Konawe Tikam Pemuda Towuti, Pelaku Sempat Kabur

25 April 2024 - 12:35 WITA

Kriminal

Gubernur Sulsel Konfirmasi Hadir di HUT Lutim ke-21

25 April 2024 - 10:57 WITA

HUT Lutim

Roadshow Budaya Meriahkan HUT ke-21 Luwu Timur

25 April 2024 - 00:12 WITA

luwu timur

DPRD dan Pemkab Lutim Rapat Membahas Ranperda KLA

24 April 2024 - 20:03 WITA

DPRD Luwu Timur
Trending di DPRD LUTIM