Menu

Mode Gelap
Masyarakat Adat Cerekang Tegaskan Tolak PT. PUL, Amdalnya Perlu Dievaluasi Jalan PT Vale Menuju Masa Depan yang Lebih Cerah Muhammad Safaat DP Resmi Pimpin Dinas Kominfo-SP Lutim, Siap Jalankan Arahan Bupati Solusi Nyata untuk Peningkatan Kualitas Hidup dan Tantangan Global: PT Vale Perusahaan Nikel Pertama di Indonesia Raih PROPER Emas 2024 dan Green Leadership Award Momen Santai Bupati Irwan Berdiskusi dengan Para Kada di Hari Ketiga Retreat Sekda Lutim Hadiri Pasar Murah Kejari Luwu Timur

LUWU TIMUR

Polisi Gagalkan Penjualan Tabung Gas Elpiji Lintas Daerah

badge-check


					Polisi Gagalkan Penjualan Tabung Gas Elpiji Lintas Daerah Perbesar

Laporan : Rd

LUWU TIMUR,Timuronline – Kepolisian Sektor (Polsek) Burau, Polres Luwu Timur berhasil menggagalkan upaya pengiriman 225 buah tabung gas elpiji 3 kg ke wilayah Bahodopi, Sulawesi Tengah (Sulteng) dalam sebuah operasi cipta kondisi yang digelar Polsek Burau, Rabu (08/05/19) malam lalu.

Dengan menggunakan mobil kap terbuka, ratusan tabung tersebut dibeli dari beberapa pangkalan di Kabupaten Wajo seharga 17 ribu per tabung. Kemudian tabung tersebut akan dijual kembali di Bahodopi seharga 35 ribu per tabung tanpa surat izin.

” 1 unit kendaraan Suzuki Carry warna Putih No. Pol DP 8787 XY, tabung sejumlah 225 buah, Sopir mobil bernama Abdul Razat telah kita amankan untuk pemeriksaan lebih lanjut,” Ujar Kapolsek Burau, Iptu Arifin, Jumat (10/05/19).

Dari pemeriksaan sementara pihak kepolisian, didapatkan keterangan dari sopir bahwasanya tabung elpiji 3 kg tersebut  didapatkan dari dua pangkalan yang berada di Wajo dengan pemilik berinisial AN dan AA.

” Si sopir akan diberi imbalan sebesar 1 juta untuk sekali antar dan telah dilakukan sebanyak 7 kali sejak april tahun ini,” Lanjut Kapolsek. (Redaksi)

 

 

 

Lainnya

Masyarakat Adat Cerekang Tegaskan Tolak PT. PUL, Amdalnya Perlu Dievaluasi

8 Maret 2025 - 19:58 WIB

Muhammad Safaat DP Resmi Pimpin Dinas Kominfo-SP Lutim, Siap Jalankan Arahan Bupati

25 Februari 2025 - 16:32 WIB

Momen Santai Bupati Irwan Berdiskusi dengan Para Kada di Hari Ketiga Retreat

24 Februari 2025 - 16:28 WIB

Sekda Lutim Hadiri Pasar Murah Kejari Luwu Timur

23 Februari 2025 - 16:23 WIB

Dari Senam Pagi hingga Paparan Lemhanas, Begini Jadwal Ketat Bupati Irwan di Magelang

22 Februari 2025 - 14:38 WIB

Trending KABAR PEMDA