Menu

Mode Gelap
Hadiri Perayaan Syukur Peresmian Gereja, Ini Pesan Wakil Bupati Luwu Timur Pemkab dan DPRD Lutim Studi Tiru ke Bogor Belajar Perda KLA Samakan Persepsi dan Sinkronisasi, DPK Lutim Gelar Rapat Simulasi Pengisian Pengawasan Kearsipan Melihat Peluang Timnas Indonesia Menju Babak 8 Besar Piala Asia 2024 : Hanya Butuh Hasil Seri Klasemen Sementara Piala Asia U-23 Tahun 2024 Kalahkan Australia, Timnas Indonesia U-23 Jaga Asa Lolos Fase Group Piala Asia

LUWU TIMUR · 17 Jul 2021 14:36 WITA · Waktu Baca

Perpustakaan Desa Kanawatu Juara II Tingkat Sulsel


					Perpustakaan Desa Kanawatu Juara II Tingkat Sulsel Perbesar

LUWU TIMUR,Timuronline – Perpustakaan Gudang Ilmu Desa Kanawatu, Kecamatan Wotu berhasil menjadi juara II lomba perpustakaan umum terbaik desa/kelurahan tingkat Provinsi Sulawesi Selatan tahun 2021.

Hal tersebut terungkap dalam Surat Keputusan Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sulawesi Selatan Nomor 054 Tahun 2021 tentang Penetapan Pemenang Lomba Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan Tahun 2021.

Dalam surat tersebut Desa Kanawatu Kecamatan Wotu memperoleh poin 988 hanya kalah dari  Cerdas Desaku, Desa Usa, Kecamatan Palakka yang memperoleh poin 994

Adapun tujuan lomba perpustakaan ini ialah untuk memacu kreatifitas para pengelola perpustakaan desa/kelurahan dalam meningkatkan mutu dan intensitas layanannya serta untuk memberi motivasi dan apresiasi penyelenggaraan dan pengembangan pengelolaan perpustakaan.

Baca Juga :

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Kabupaten Luwu Timur, Satri mengucap syukur atas prestasi yang diraih tersebut.

Hasil tersebut memang patut ia syukuri meskipun perpustakaan dibawah binaannya gagal lagi lolos mewakili Sulsel untuk lomba perpustakaan tingkat nasional.

“Juara 2 bukan hasil yang buruk.  Itu patut kita syukuri karena masih banyak perpustakaan di Sulsel bisa kita kalahkan,” ujarnya, Sabtu (17/07/2021).

Dirinya pun akan menjadikan hasil ini sebagai motivasi untuk kembali berbenah guna mengikuti lomba perpustakaan tingkat Sulsel tahun depan.

“Kita jangan berkecil hati karena gagal mewakili Sulsel ke tingkat nasional. Namun bagaimana kita jadikan hasil ini sebagai motivasi. Untuk menciptakan perpustakaan yang tidak akan kalah lagi dari perpustakaan lain yang ada di Sulsel,” ucapnya penuh semangat. (ikp/kominfo)

Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Hadiri Perayaan Syukur Peresmian Gereja, Ini Pesan Wakil Bupati Luwu Timur

19 April 2024 - 22:19 WITA

Luwu Timur

Pemkab dan DPRD Lutim Studi Tiru ke Bogor Belajar Perda KLA

19 April 2024 - 19:08 WITA

DPRD Lutim

Samakan Persepsi dan Sinkronisasi, DPK Lutim Gelar Rapat Simulasi Pengisian Pengawasan Kearsipan

19 April 2024 - 18:48 WITA

Luwu Timur

BPBD Lutim Gelar Rapat Simulasi Kesiapsiagaan Bencana

18 April 2024 - 23:37 WITA

BPBD Lutim Gelar Rapat Simulasi Kesiapsiagaan Bencana

Pemkab Luwu Timur Gelar Sosialisasi Rumah Gizi

17 April 2024 - 17:35 WITA

Luwu Timur
Trending di KABAR PEMDA