Meriahkan HUT ke-73 RI, Ini Sejumlah Kegiatan di Angkona

Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-73 Republik Indonesia, Pemerintah kecamatan Angkona melaksanakan sejumlah kegiatan. Salah satunya adalah pertandingan bola voli dan sepak takraw antar desa se-kecamatan Angkona yang resmi di buka hari ini, Selasa, (7/8/2018). Bertempat di lapangan sepak bola Desa Solo.

Camat Angkona dalam hal ini diwakili oleh Sekretaris Camat Angkona, Djumardah membuka langsung pertandingan bola voli dengan di hadiri oleh kepala Desa se-Kecamatan Angkona, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda dan atlet-atlet yang akan bertanding hari ini.

Sekretaris Camat (Sekcam), Djumardah dalam sambutanya menyampaikan apresiasinya, ia berharap kegiatan dalam rangka merayakan HUT ke-73 Republik Indonesia ini akan lahir bibit atlet berprestasi di Kecamatan Angkona, serta dapat memupuk persatuan dan kesatuan serta silahturahmi antar masyarakat.

“Semoga akan lahir atlit atlit berprestasi di kecamatan Angkona, serta persatuan dan kesatuan Masyarakat di Angkona kokoh”Ungkap Djumardah

Selain itu, Masih ada beberapa pertandingan dan Lomba yang akan memeriahkan HUT ke-73 Republik Indonesia di Kecamatan Angkona, Berikut Jadwalnya :

  1. Pertandingan Sepak Bola Antar SD pada tanggal 9 Agustus 2018 sampai 16 Agustus 2018 di Lapangan Sepak Bola Desa Tampina dan Lapangan Sepak Bola Desa Balirejo.
  2. Lomba Administrasi Tingkat PKK Desa Se-Kecamatan Angkona pada tanggal 9 Agustus 2018 sampai 12 Agustus 2018.
  3. Lomba Cipta Menu dari non beras dan lomba busana dari daur ulang tingkat PKK Desa Se-Kecamatan Angkona pada tanggal 14 Agustus 2018 di gedung Pertemuan Masyarakat Angkona.
  4. Dan pada tanggal 17 Agustus akan dilaksanakan Upacara Bendera dan Gerak Jalan Indah tingkat sekolah se-Kecamatan Angkona di Desa Tawakua.

(Red)