Menu

Mode Gelap
Respon Keluhan Masyarakat, Camat Bersama Kades Kerahkan Warga Bersihkan Bahu Jalan Poros Tawakua-Tarabbi Camat Tomoni Timur Minta Madrasah Sabilitaqwa Terus Tingkatkan Mutu Bupati Luwu Timur Terima Penghargaan Anubhawa Sasana Desa dari Kemenkumham RI Dukung Penurunan Stunting di Lutim, PT Vale Bentuk Genzi dan Bagikan Makanan Bergizi untuk Ibu Hamil Pemkab Lutim Capai 17 Standarisasi Layanan Pengadaan Secara Elektronik LKPP RI Vale Raih Penghargaan Bisnis Indonesia Awards 2024, Dinilai Adaptif dan Patuh ESG dalam Berbisnis

SPORT · 4 Apr 2018 13:11 WITA · Waktu Baca

Malam Ini, Pengurus KONI Sulawesi Selatan Dilantik

Perbesar

Laporan : Mda / TO

Foto : Ketua umum KONI , Mayjen TNI Purn. Tono Suratman

MAKASSAR,Timuronline – Ketua Umum Komite Olah raga Nasional Indonesia (KONI) Republik Indonesia, Mayjen TNI Purn.Tono Suratman, Kamis (05/04/18) malam ini melantik Pengurus KONI Sulawesi Selatan periode 2017-2021 di Hotel The Rinra Makassar.

Pengurus yang dilantik itu, Ketua Umum Ellong Chandra, Wakil Ketua Umum I hingga IV masing-masing Apiaty Amin Syam, Ambas Syam, Musafir, dan Mappinawang. Sekretaris Umum Ad’dien, Wakil Sekretaris I, II, dan III masing-masing Andi Tenriangka, Herman Hading, dan M.Dahlan Abubakar. Bendahara, Abriady Muhara, Wakil Bendahara Gaffar Lewa. Kepengurusan ini dilengkapi ketua-ketua bidang dan ketua komisi.

Pada acara pelantikan yang akan dihadiri Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo itu, Tono Suratman juga meresmikan Program Sulawesi Selatan Prima, sementara Gubernur Sulsel akan menerima kembali kontingen FORKI Sulsel yang berhasil meraih juara umum pada Kejuaraan Nasional Piala Menteri Dalam Negeri XX di Universitas Tadulako (Untad) Palu, 23-35 Maret 2018 dengan menggondol 7 emas dan masing-masing 5 medali perak dan perunggu.

Ellong Chandra pada kesempatan yang sama juga menerima kembali kontingen Olahraga Dansa Sulawesi Selatan yang berhasil meraih dua medali emas dan satu perunggu di Kejuaraan Dansa Malaysia Open, 17 Maret 2018 lalu.

Sekretaris Umum KONI Sulsel Ad’dien kepada Timuronline mengatakan, pada acara pelantikan tersebut juga akan diserahkan penghargaan kepada Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo berupa medali emas atas jasa-jasanya terhadap pembinaan dan peningkatan prestasi olahraga selama memimpin Sulsel.

Menurut Ad’dien, sedianya bertepatan dengan acara pelantikan ini juga ditandatangani nota kesepahaman antara KONI Sulawesi Selatan dengan Universitas Hasanuddin (Unhas). Namun mengingat padatnya acara, acara ini ditunda.

Sebelumnya KONI Sulsel sudah pernah menandatangani nota kesepahaman dengan Universitas Negeri Makassar (UNM). Inti kerja sama mencakup bidang pendidikan (Redaksi).

Artikel ini telah dibaca 1 kali

Penulis

Baca Lainnya

Dukung Pengembangan Sepak Bola di Lutim, PT Vale Kolaborasi PSM Gelar Talent Scouting dan Coaching Clinic

12 Juni 2024 - 12:29 WITA

Bupati Luwu Timur Buka Turnamen Sepakbola Nickel Cup VIII

10 Juni 2024 - 22:46 WITA

Klasemen dan Hasil Turnamen Sepakbola Antar OPD/Instansi Vertikal se-Luwu Timur

29 Mei 2024 - 15:25 WITA

Liga Voli Seselemba Dimulai, Camat Mangkutana : Perkuat Silaturahim

25 Mei 2024 - 11:30 WITA

Hasil Pertandingan Group B, C dan D Turnamen Sepabola Antar OPD/Instansi Vertikal

22 Mei 2024 - 19:54 WITA

Trending di KABAR PEMDA
Exit mobile version