Menu

Mode Gelap
Hadiri Perayaan Syukur Peresmian Gereja, Ini Pesan Wakil Bupati Luwu Timur Pemkab dan DPRD Lutim Studi Tiru ke Bogor Belajar Perda KLA Samakan Persepsi dan Sinkronisasi, DPK Lutim Gelar Rapat Simulasi Pengisian Pengawasan Kearsipan Melihat Peluang Timnas Indonesia Menju Babak 8 Besar Piala Asia 2024 : Hanya Butuh Hasil Seri Klasemen Sementara Piala Asia U-23 Tahun 2024 Kalahkan Australia, Timnas Indonesia U-23 Jaga Asa Lolos Fase Group Piala Asia

LUWU TIMUR · 7 Jul 2019 03:59 WITA · Waktu Baca

Hanya Pakai Terpal, Kadis Parbudmudora Perintahkan Kontraktor Lapangan Andi Nyiwi Bongkar Pagar Pembatas Proyek


					Kadis Parbudmudora, Hamris Darwis (Menunjuk) memperlihatkan terpal yang dipakai untuk pembatas proyek Perbesar

Kadis Parbudmudora, Hamris Darwis (Menunjuk) memperlihatkan terpal yang dipakai untuk pembatas proyek

Laporan : Rd

Kadis Parbudmudora, Hamris Darwis (Menunjuk) memperlihatkan terpal yang dipakai untuk pembatas proyek

LUWU TIMUR,Timuronline – Kepala Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahgara (Parbudmudora) Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan, H.Hamris Darwis memerintahkan manajemen perusahaan PT. Buana Perdana Mandiri selaku kontraktor proyek lanjutan pembangunan Lapangan Andi Nyiwi untuk segera membongkar pagar pembatas proyek tersebut.

Hamris menilai pagar pembatas proyek senilai 7,8 Miliar yang sebagian hanya ditutupi menggunakan terpal sangat tidak standar dan tidak sesuai dengan Rencana Anggaran Biaya (RAB) yang seharusnya menggunakan seng atau bahan metal lainnya.

” Saya sudah mengecek ke lapangan, saya langsung perintahkan agar dibongkar dan segera diganti,” Tegasnya, Minggu (07/07/19)

Pihak perusahaan pun langsung merespon perintah Kadis Parbudmudora tersebut dengan membongkar seluruh pagar yang berbahan terpal ini.

” Pihak perusahaan berdalih, terpal yang dipakai untuk membuat pagar proyek tersebut hanya sementara menunggu bahan yang direkomendasikan datang karena sementara proses order. Selain itu, proyek saat tengah tengah berjalan, dan terkadang ada anak-anak yang masuk ke areal proyek untuk bermain padahal itu sangat berbahaya. Namun demikian, saya menegaskan hal tersebut tidak dibolehkan,” Ujarnya

Perlu diketahui, Proyek Pembangunan Lapangan Andi Nyiwi yang dulunya merupakan Lapangan Sepak Bola ini akan ‘disulap’ menjadi sebuah taman kota. Proyek yang berada di tengah pusat Kota Malili ini adalah merupakan proyek multi years atau kegiatan paket tahun jamak dan telah menelan anggaran sebesar 7,3 Miliar (tahap pertama tahun 2018). Tahun ini proyek tersebut kembali dilanjutkan dengan anggaran sebesar 7,8 Miliar yang bersumber dari APBD. (Redaksi)

 

 

PT. Buana Perdana Mandiri

Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Hadiri Perayaan Syukur Peresmian Gereja, Ini Pesan Wakil Bupati Luwu Timur

19 April 2024 - 22:19 WITA

Luwu Timur

Pemkab dan DPRD Lutim Studi Tiru ke Bogor Belajar Perda KLA

19 April 2024 - 19:08 WITA

DPRD Lutim

Samakan Persepsi dan Sinkronisasi, DPK Lutim Gelar Rapat Simulasi Pengisian Pengawasan Kearsipan

19 April 2024 - 18:48 WITA

Luwu Timur

BPBD Lutim Gelar Rapat Simulasi Kesiapsiagaan Bencana

18 April 2024 - 23:37 WITA

BPBD Lutim Gelar Rapat Simulasi Kesiapsiagaan Bencana

Pemkab Luwu Timur Gelar Sosialisasi Rumah Gizi

17 April 2024 - 17:35 WITA

Luwu Timur
Trending di KABAR PEMDA