Gas Elpiji 3 KG di Angkona Langka dan Mahal, Warga Menjerit.

Foto : Ilustrasi

 

 

Angkona, TimurOnline,- Kelangkaan Gas Elpiji 3 KG terjadi hampir di seluruh daerah di Luwu Timur. Salah Satunya di Kecamatan Angkona, Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan. Kelangkaan Gas elpiji 3 KG di Daerah ini sudah terjadi sejak 5 Hari yang lalu.

Kelangkaan gas elpiji 3 kg di wilayah ini cukup membuat warga menjertit, terutama pada kaum ibu rumah tangga yang keseharianya menggunakan gas elpiji 3 kg ini untuk keperluan memasak.

Seperti yang di alami warga Desa Watangpanua, Kecamatan Angkona yang enggan disebut namanya sangat merasakan dampak dari kelangkaan gas elpiji 3 kg ini. Merasa sangat untuk membuat dagangan yang akan di jajakanya pada saat gas elpiji miliknya habis.

Dia menyebutkan bahwa gas elpiji 3 kg terkadang ada di salah satu toko/warung di wilayah ini, namun harganya sangat melambung, bisa mencapai 35.000 hingga 38.000 rupiah.

“Kadang-kadang ada pak, kalau terlambat beli langsung habis, tapi harganya sangat mahal, bisa mencapai 35.000 sampai 38.000 rupiah pak ” Ujarnya.

Dia berharap kelangkaan gas Elpiji 3 kg ini segera teratasi “Semoga kelangkaan ini cepat selesai” Tutupnya (Redaksi)