Menu

Mode Gelap
Peserta MTQ Lutim Ikuti TC Persiapan MTQ XXXIII Sulsel di Takalar Lolos ke Semifinal, Timnas Indonesia akan Bersua Pemenang Arab Saudi vs Usbekistan Pemkab Lutim Gelar Rapat Pembentukan Tim Inovasi Peduli ki Saya Jaga ki Dinas Dikbud Lutim Gelar Lomba FLS2N dan O2SN tingkat Kabupaten Sekda Lutim Pimpin Upacara Hari Otonomi Daerah PM-WTC, Calon Penerima Penghargaan Kalpataru Tahun 2024 Dikunjungi Tim Penilai

LUWU TIMUR · 21 Okt 2019 02:49 WITA · Waktu Baca

Ada Workshop TI di Pondok Pesantren Al Mujahidin Mantadulu


					Ada Workshop TI di Pondok Pesantren Al Mujahidin Mantadulu Perbesar

Laporan : Rd

LUWU TIMUR,Timuronline – Bupati Luwu Timur, H. Muhammad Thoriq Husler menghadiri peringatan Azzikrol Hauliyyah atau Hari Ulang Tahun ke-20 Pondok Pesantren Al Mujahidin Nahdlatul Wathan Mantadulu Kecamatan Angkona. Peringatan ini juga bertepatan dengan peresemian gedung workshop Teknologi Informasi Balai Latihan Kerja Komunitas Pondok Pesantren Al Mujahidin Nahdlatul Wathan Mantadulu, Minggu (20/10/2019).

 
Dewan Mustasar PB Organisasi Nahdlatul Wathan, Tgh. Zaini Abdul menyampaikan apresiasi atas dukungan Pemerintah daerah dan masyarakat Luwu Timur yang telah mempercayakan putra dan putrinya untuk menimba ilmu di Pondok Pesantren Al Mujahidin NW Matandulu.
 
“Alhamdulilah selama kurang lebih 20 tahun berkiprah, Pondok Pesantren Al Mujahidin ini telah dipercaya sebagai tempat menimba ilmu oleh masyarakat,” katanya.
 
Tgh. Zaini Abdul menambahkan, Pondok Pesantren Al Mujahhidin NW Mantadulu telah berdiri pada tanggal 10 Juli 1999 oleh Abufalag berserta beberapa Tokoh masyarakat. Sudah sekitar 380 santri yang datang menimba ilmu dari berbagai daerah di Sulawesi, mulai Taman Kanak-kanak hingga Aliyah.
 
Bupati Luwu Timur, H. Muhammad Thoriq Husler menyampaikan selamat atas hari jadi Pondok Pesantren Al Mujahidin NW Matandulu. Menurutnya, Pesantren sebagai salah satu institusi pendidikan memiliki posisi strategis dalam rangka memajukan pendidikan anak untuk mencetak sumber daya manusia yang kompetitif ditengah perkembangan modernisasi yang begitu cepat dan hampir berimplikasi pada seluruh aspek hidup manusia.
 
“Peran Pesantren dalam membangun mental dan moral pada anak melalui pemahaman ajaran agama yang benar, serta dilengkapi dengan kemampuan ilmu pengetahuan yang memadai, pada akhirnya diharapkan memberikan bekal positif untuk menghadapi tantangan zaman,” tambahnya.
 
Sebagai bentuk dukungan, Husler juga akan menyerahkan dua unit Laptop untuk tenaga pengajar di Pondok Pesantren Al Mujahidin NW Matlntandulu.  (hms/ikp/kominfo)

Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Peserta MTQ Lutim Ikuti TC Persiapan MTQ XXXIII Sulsel di Takalar

27 April 2024 - 10:27 WITA

MTQ

Pemkab Lutim Gelar Rapat Pembentukan Tim Inovasi Peduli ki Saya Jaga ki

25 April 2024 - 21:06 WITA

Luwu Timur

Dinas Dikbud Lutim Gelar Lomba FLS2N dan O2SN tingkat Kabupaten

25 April 2024 - 20:55 WITA

luwu timur

Sekda Lutim Pimpin Upacara Hari Otonomi Daerah

25 April 2024 - 20:35 WITA

Hari Otda

PM-WTC, Calon Penerima Penghargaan Kalpataru Tahun 2024 Dikunjungi Tim Penilai

25 April 2024 - 19:49 WITA

luwu timur
Trending di KABAR PEMDA