Genre Lutim Sukses Adakan Pendataan PIK-Remaja di 11 Kecamatan

Laporan : Citizen Reporter (Putra)

Editor : Rd

LUWU TIMUR,Timurionline – Forum Generasi Berencana (Genre) Kabupaten Luwu Timur sukses mengadakan salah satu program kerja mereka yaitu “Kunjungan dan Pendataan PIK-Remaja” yang tersebar di 11 kecamatan di Bumi Batara Guru (Julukan Luwu Timur,red).

Kegiatan yang diinisiasi oleh Divisi Data dan Penelitian ini dilakukan guna memperoleh data, informasi akurat dan terkini terkait dengan pengelolaan PIK-Remaja yang ada di Kabupaten Luwu Timur serta merupakan dasar bagi pemerintah melalui Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP2KB) dalam menyediakan dan membantu kebutuhan PIK Remaja dalam menjalankan fungsinya sehingga yang menjadi tujuan dalam pengelolaan PIK Remaja dapat tercapai dengan baik.

Menurit Rohit Purwadi selaku Ketua Panitia kegiatan tersebut, nantinya diharapkan melalui pendataan PIK Remaja kegiatan ini juga bertujuan sebagai wadah silahturahmi dan penguatan terkait pengelolaan PIK Remaja guna memberikan pelatihan dan pembinaan serta penguatan kepada pengurus PIK Remaja dalam menjalankan fungsinya.

“ Forum Generasi Berencana dan DP2KB selaku payung bagi PIK Remaja di Kabupaten Luwu Timur akan terus mengayomi dan menjadi supporting system demi terwujudnya ketahanan remaja di Luwu Timur, Kini dan nanti, ” Kata Rohit Purwadi melalui rilisnya, Kamis (29/04/2021)

Dalam kegiatan ini Antusiasme PIK Remaja di tiap-tiap sekolah sangat luar biasa dan besar harapan mereka agar program PIK Remaja selalu aktif dan kontributif guna mendukung Program Bangga Kencana.

” Selanjutnya akan diadakan seminar hasil program kerja yang telah dilaksanakan guna memaparkan apa saja rencana tindak lanjut dari kegiatan tersebut,” Sambungnya.

Kecamatan Nuha menjadi Kecamatan pertama yang dikunjungi pada tanggal 14 April 2021. Selanjutnya 15 April hingga 17 April dilaksanakan di Kecamatan Malili, 19 April 2021 Kecamatan Burau, 20 April 2021 Kecamatan Wotu, 21 April 2021 Kecamatan Tomoni, 22-23 April 2021 Kecamatan Mangkutana, Kalaena dan Angkona, 26 April 2021 Kecamatan Wasuponda dan Towuti, dan Kecamatan terakhir yang dikunjungi yakni Kecamatan Tomoni Timur pada 27 April 2021. Total terdapat 44 PIK Remaja yang telah dikunjungi selama Kegiatan ini berlangsung. (Red)