LUWU TIMUR,Timuronline – Untuk menjaga kebersihan lingkungan, Forum Masyarakat Towuti Raya (Format Raya) mengadakan kegiatan Bakti Sosial (Baksos) dengan melakukan pembersihan kota Wawondula Kecamatan Towuti, Jumat (02/03/18)
Kegiatan bersih-bersih yang juga diikuti Pemerintah Kecamatan Towuti, Manajemen PT.Vale Indonesia, Para Kepala Desa se-Towuti serta masyarakat melakukan pembersihan dibeberapa titik diantaranya fasilitas umum (Fasum) seperti pasar, terminal dan tempat ibadah.
” Kegiatan ini kita rangkaikan dengan kegiatan Tiga Bulan Bersih Sampah (TBBS,red),” Ujar Guswadi, Ketua Format Raya.
Menurut Guswadi, program bersih-bersih ini kedepan diharapkan menjadi agenda rutin seluruh masyarakat dan pemerintah tak terkecuali
” Kampung kita bersih, warganya pasti sehat,” Kuncinya. (Dyt/Red)