Menu

Mode Gelap
Konsisten Jaga Lingkungan, PJ Gubernur Sulsel Ajak Masyarakat Dukung PT Vale TP-PKK dan BPBD Lutim Simulasi Gempa Bupati Lutim Lantik 3 Pejabat Eselon II Hasil Lelang, Juga Ada Camat 11 Peserta MTQ Lutim Lolos Final, Bupati Budiman Beri Semangat Langsung di Takalar PT Vale Serahkan Bantuan Kemanusiaan untuk Korban Banjir Bandang dan Longsor di Luwu Aksi Kemanusiaan Pewarta dan Diskominfo Lutim Bantu Korban Banjir Bandang Luwu

LUWU TIMUR · 30 Jan 2021 00:33 WITA · Waktu Baca

DPRD Lutim Gelar Paripurna PAW Alm. H.Amran Syam

Perbesar

Laporan : Rs

Editor     : Rd

LUWU TIMUR,Timuronline – DPRD Kabupaten Luwu Timur melaksanakan rapat paripurna dengan agenda pemberhentian Ketua DPRD sekaligus anggota DPRD, almarhum H. Amran Syam sekaligus Paripurna DPRD usulan pengangkatan calon Pengganti Antar Waktu (PAW) Partai Golkar di ruang Paripurna DPRD, Jumat (29/01/2021).

Rapat Paripurna DPRD itu dipimpin Wakil Ketua DPRD I, H. Muhammad Siddiq BM. didampingi Wakil Ketua II, Usman Sadik. Turut dihadiri Sekda Luwu Timur, H. Bahri Suli, Perwira Penghubung, Martinus Pagasing, Perwakilan Polres, Asisten Pemerintahan, Dohri As’ari dan Kabag Humas dan Protokol Rizki Alamsyah. Sebagian lainnya ikut Paripurna via Virtual.

Siddiq mengatakan, rapat paripurna ini dilakukan untuk menetapkan pemberhentian almarhum H. Amran Syam sebagai Ketua DPRD sekaligus Anggota DPRD Luwu Timur periode berjalan tahun 2019-2024 dan sekaligus mengusulkan Pengganti Antar Waktu (PAW) anggota DPRD dari Partai Golkar.

“Berdasarkan usulan dari Partai Golkar, maka seluruh peserta Rapat Paripurna hari ini sepakat untuk mengangkat Ramna Minggus sebagai PAW anggota DPRD Luwu Timur sisa masa jabatan periode (2019-2024),” kata Siddiq.

Untuk diketahui, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Luwu Timur sebelumnya juga telah resmi mengusulkan Ramna Minggus menjadi Pengganti Antar Waktu (PAW) anggota DPRD dari Partai Golkar menggantikan H. Amran Syam. Diketahui Ramna Minggus menempati suara terbanyak ketiga dari Partai Golkar pada Pemilu Luwu Timur tahun 2019 setelah almarhum H. Amran Syam dan Arifin. (hms/ikp/kominfo)

Artikel ini telah dibaca 0 kali

Penulis

Baca Lainnya

Konsisten Jaga Lingkungan, PJ Gubernur Sulsel Ajak Masyarakat Dukung PT Vale

8 Mei 2024 - 19:56 WITA

TP-PKK dan BPBD Lutim Simulasi Gempa

8 Mei 2024 - 19:47 WITA

Bupati Lutim Lantik 3 Pejabat Eselon II Hasil Lelang, Juga Ada Camat

8 Mei 2024 - 19:31 WITA

11 Peserta MTQ Lutim Lolos Final, Bupati Budiman Beri Semangat Langsung di Takalar

7 Mei 2024 - 22:16 WITA

Aksi Kemanusiaan Pewarta dan Diskominfo Lutim Bantu Korban Banjir Bandang Luwu

7 Mei 2024 - 21:45 WITA

Trending di KABAR PEMDA
Exit mobile version