Desa Bangun Jaya Ciptakan Program Tanpa APBD

bangun jaya

LUWU TIMUR,Timuronline – Bupati Luwu Timur, H. Budiman mengapresiasi langka Inovatif Desa Terang yang dilakukan oleh Pemerintah Desa Bangun Jaya, Kecamatan Tomoni dengan program pengadaan lampu jalan tanpa mengunakan Dana Desa (DD) dan APBD.

“Apa yang dilakukan desa bangun jaya ini yakni pengadaan lampu jalan tanpa mengunakan Dana Desa (DD) sangat patut dijadikan pelajaran karena tidak mengunakan Dana Desa (DD) dan APBD,“ puji Bupati Luwu Timur Saat melakukan kunjungan kerja di Kecamatan Tomoni, Kamis (21/04/2022).
 
Menurut Bupati, Desa Bangun Jaya ini sudah menerapkan jauh sebelum kita mengatakan Luwu Timur terang. Oleh karena itu, Bupati minta nanti desa-desa yang lain untuk datang belajar di Bangun Jaya. Bupati  juga meminta kepala desa Bangun Jaya menjelaskan terkait bagaimana pengelolaan lampu jalan tersebut yang tidak menggunakan dana desa.
 
Baca Juga :
 
“Desa Terang tanpa menggunakan Dana desa dan APBD bisa menjadi sebuah inovasi, buatkan Surat Keputusan dan dimasukkan menjadi satu inovasi, sehingga bisa jadi nominator di Luwu Timur Inspiring bulan November mendatang untuk para lokal-lokal hero yang akan diberi penghargaan,” tandas Budiman, disambut tepuk tangan para hadirin.
 
Sebagai informasi, Program Luwu Timur terang merupakan salah satu program prioritas Pemerintah Kabupaten Luwu Timur yang masuk dalam RPJMD Luwu Timur Tahun 2021-2026. (ikp-kehumasan/kominfo-sp)