BPK RI Terima LKPD UNAUDITED Dari Pemkab Luwu Timur

laporan keuangan

MAKASSAR,Timuronline – Bupati Luwu Timur (Lutim), H. Budiman menyerahkan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) UNAUDITED T.A. 2021 kepada Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), bertempat di Auditorium BPK RI Perwakilan Provinsi Sulsel, Makassar, Jumat (18//03/2022).

Laporan keuangan UNAUDITED Tahun 2021 Pemerintah Kabupaten Lutim ini diserahkan langsung oleh Bupati Lutim kepada Kepala perwakilan BPK Provinsi Sulsel, Paula Henry Simatupang, yang diawali dengan penandatanganan berita acara serah terima.

Bupati Lutim, H. Budiman menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada Kepala BPK Perwakilan Sulsel atas diterimanya Laporan Keuangan Pemerintah Kabupaten Lutim untuk segera ditindaklanjuti dan dilakukan pemeriksaan atas laporan keuangan tersebut.

“ Kami berharap laporan yang kami serahkan ini nantinya dapat diberikan petunjuk dan arahan untuk melakukan perbaikan dan penyempurnaan menjadi lebih baik terkait pengelolaan keuangan pada masa yang akan datang,” harap Budiman.

Baca Juga :

Sosialisasi Aplikasi M-Paspor, Bupati : Semoga Infonya Lebih Masif

Budiman mengatakan, semakin baiknya pengelolaan keuangan juga akan berpengaruh positif terhadap peningkatan kinerja penyelenggaraan pemerintahan di Kabupaten Luwu Timur.

“Sebagai entitas pemeriksaan keuangan, Pemerintah Kabupaten Lutim akan terus berupaya memperbaiki kelemahan dan kekurangan dari laporan keuangan ini,” imbuhnya.

BPK RI : BPK Akan Turun Kembali Melakukan Pemeriksaan

Terakhir, orang nomor satu Lutim itu berpesan, kepada seluruh perangkat daerah yang menjadi pengelola keuangan daerah utamanya BPKAD, Inspektorat dan BPK sebagai pemeriksa eksternal untuk bisa bersinergi dengan baik. “Dapat menjadi benteng dalam menciptakan pengelolaan keuangan daerah yang akuntabel dan transparan,” tandasnya.

Sementara itu, Kepala BPK RI Perwakilan Sulawesi Selatan, Paula Henry Simatupang mengatakan, setelah penyerahan ini, BPK akan turun kembali melakukan pemeriksaan penyesuaian terhadap LKPD yang telah diserahkan oleh Pemerintah Daerah.

“Pemerintah Kabupaten senantiasa mensupport BPK dengan menyiapkan data dan informasi yang dibutuhkan saat pemeriksaan,” jelasnya.

Selain Kabupaten Luwu Timur, turut menyerahkan LKPD pada kesempatan ini Kabupaten Jeneponto, Sidrap, Pinrang, Luwu dan Soppeng.

Turut mendampingi Bupati Luwu Timur, Sekretaris Daerah, H. Bahri Suli, MM, Kepala BPKAD, Ramadhan Pirade, dan Sekretaris Inspektorat, Alamsyah Parkesi. (hms/ikp/kominfo-sp)