Menu

Mode Gelap
Pemkab Lutim Kirim Tim Tanggap Bencana Musibah Banjir di Kabupaten Luwu Bupati Lutim Ajak Warga Doakan Para Korban Bencana di Beberapa Daerah di Sulsel Rangkaian HUT Lutim ke-21 sebagai Ajang Menguatkan Tali Silaturahmi FOTO : Kunker Kapolda Sulsel di Mapolres Luwu Timur Kunjungan Perdana di Luwu Timur, Kapolda Sulsel Apresiasi Pembangunan Mapolres Lutim Bupati Lutim Beri Nama Islamic Center Malili ” KH. Siddiq Bakri “

SPORT · 13 Mar 2019 12:27 WITA · Waktu Baca

Bantai Lao Toyota, PSM Makassar Duduki Klasemen 2 Group H Piala AFC

Perbesar

Laporan : Rd

Timuronline – PSM Makassar memastikan 3 poin untuk menempati urutan ke-dua klasemen sementara Piala AFC. Pasukan Ramang membantai Lao Toyota dengan skor meyakinkan 7-3 pada laga yang berlangsung di Stadion Pakansari, Rabu (13/03/19) sore tadi.

PSM sempat unggul cepat dibabak pertama dimenit-12 lewat playmaker andalan mereka, Wiljan Pluim. Namun keunggulan itu tak bertahan lama karena selang dua menit kemudian Lao Toyota membalas lewat gol Kazuo Honma. Zulham Zamrun yang dipercaya bermain sejak awal membuktikan kepercayaan sang pelatih Darije Kalezic. Zulham menutup paruh babak pertama dengan satu golnya menit-21.

Memasuki babak kedua, PSM terus menggempur pertahanan tim asal Laos tersebut. Menit-65 Wiljan Pluim kembali menorehkan namanya di papan skor melalui sontekan kaki kerasnya. PSM Unggul 3-1. 3 Menit kemudian, giliran striker jangkung PSM, Euro Markkanen menambah ketertinggalan Lao Toyota.

Menit ke-70, gawang Lao Toyota kembali bergetar, lagi-lagi si jangkung Markkanen membuat kiper Lao Toyota tak berkutik. Skor 5-1 pun terlihat jelas dipapan skor. Merasa diatas angin, pertahanan PSM lengah, alhasil Lao Toyota berhasil memperkecil ketinggalan menjadi 5-2.

Ferdinand Sinaga yang masuk menggantikan Markkanen pun menyumbangkan gol pada menit ke-80. Petaka lagi-lagi menghampiri Lao Toyota, adalah Mark Klok menumbangkan golnya pada menit ke-85 sehingga skor menjadi 7-2. Memasuki menit terakhir, Lao Toyota berhasil menambah pembendaharaan golnya setelah menit ke-90, Honma berhasil membuat gol keduanya. Skor pun berubah 7-3 dan bertahan hingga akhir laga.

Dengan hasil tersebut, PSM kini menempati urutan kedua Group H dibawah Kaya FC dengan poin sama hanya kalah dalam selisih gol. (Redaksi)

Artikel ini telah dibaca 0 kali

Penulis

Baca Lainnya

Semifinal Piala Asia U23, Bupati Lutim Ajak Warga Doakan Timnas, Kapolres Yakin Timnas Menang

29 April 2024 - 10:32 WITA

Jadwal Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia vs Uzbekistan, Japan vs Iraq

27 April 2024 - 10:56 WITA

Lolos ke Semifinal, Timnas Indonesia akan Bersua Pemenang Arab Saudi vs Usbekistan

26 April 2024 - 15:14 WITA

32 Klub Akan Ikuti Pertandingan Sepakbola Dalam Rangka HUT ke-21 Luwu Timur

24 April 2024 - 19:50 WITA

Kalahkan Yordania, Timnas Indonesia U23 Lolos ke Babak Delapan Besar, Korea atau Jepang Calon Lawan

22 April 2024 - 19:55 WITA

Trending di SEPAKBOLA
Exit mobile version