Menu

Mode Gelap
Jubir Budiman – Akbar Tegaskan Pengkotak-kotakan Masyarakat adalah Budaya Kolonial Stadion Andi Hasan Opu To Hatta Dianggap “Berstandar Kecamatan”, Ini Faktanya Jayadi Nas : Beda Pilihan Jangan Buat Kita Terpecah 196 Peserta CPNS Tak Ikut Test, Ini Kata Kepala BKPSDM Luwu Timur Diawali Tendangan Perdana Pjs. Bupati Lutim, SDIT Insan Rabbani Futsal Cup 1 Resmi Bergulir Jayadi Nas Pimpin Upacara Hari Sumpah Pemuda

LUWU TIMUR

Jalan Pelabuhan Waru-Waru Dalam Proses Perampungan

badge-check

LUWU TIMUR,Timuronline – Pembangunan jalan beton pelabuhan Waru waru memasuki tahap perampungan. Proyek pelaksanaan pembangunan jalan Beton pelabuhan Waru waru di Desa Harapan Kecamatan Malili kabupaten Luwu Timur progresnya dalam tahap perampungan. Hal itu terlihat ketika sejumlah jurnalis dari berbagai media online di bumi Batara guru melakukan pemantauan di lokasi kerja pelaksanaan pembangunan jalan beton di pelabuhan waru waru Jumat (27/7/2018) .

Hasil pantauan Timuronline melaporkan bahwa saat ini progres kegiatan pekerjaan jalan Beton yang lebarnya 10 meter dengan panjang 3, 4 kilo meter memasuki tahap perampungan . Pelaksana kegiatan pekerjaan oleh PT. Star Mitra Sulawesi (SMS) terlihat antusias melakukan pekerjaan yg tersisa 400 Meter dari kontrak pekerjaan 1,850 meter dengan anggaran Rp 9,8 milyar yang bersumber dari APBD Kabupaten Luwu Timur 2018 dan CV Aset Indonesia konsultan yang merupakan konsultan pengawas pekerjaan jalan Beton itu.

Kepada wartawan, Ully Rasak selaku konsultan pengawasan pembangunan jalan beton di waru waru mengungkapkan jika proyek yang diawasinya itu dapat diselesaikan Ahir Agustus tahun ini , namun kontrak pekerjaan hingga Desember ini. “Saya optimis jika proyek jalan Beton ini rampung Ahir Agustus. Hal ini dibuktikan dengan keseriusan kerja PT SMS yang didukung dengan sejumlah peralatan kerja yang memadai termasuk dioperasionalkannya tujuh buah mixer yang mendukung percepatan pembuatan coran yang diangkut dari concrete Batching plant ke lokasi kerja”. ujar Ully Rasak dengan nada optimis.

“Kami terus mengawasi pekerjaan ini termasuk material yang dibutuhkan dalam kontrak yang disepakati. Bahkan pihak PT SMS telah berkoordinasi dengan tim pengawal, pengawas pembangunan pemerintah Daerah (TP4D) untuk terus melakukan pengawasan terhadap proyek ini”. Lanjut Ully Rasak.

Dengan rampungnya pekerjaan jalan beton di pelabuhan Waru Waru seiring pula dengan resminya operasional pelabuhan itu yang telah dicanangkan operasionalisasinya oleh Bupati Luwu Timur Ir. Muh. Thoriq Husler pada Juni kemarin. Selain itu, pendukung sarana lainnya juga telah siap termasuk jaringan listrik dan Air Bersih di Pelabuhan itu telah tersedia. (Redaksi)

 

Lainnya

Jubir Budiman – Akbar Tegaskan Pengkotak-kotakan Masyarakat adalah Budaya Kolonial

30 Oktober 2024 - 13:32 WIB

Stadion Andi Hasan Opu To Hatta Dianggap “Berstandar Kecamatan”, Ini Faktanya

30 Oktober 2024 - 13:26 WIB

Jayadi Nas : Beda Pilihan Jangan Buat Kita Terpecah

30 Oktober 2024 - 10:14 WIB

196 Peserta CPNS Tak Ikut Test, Ini Kata Kepala BKPSDM Luwu Timur

29 Oktober 2024 - 09:42 WIB

Luwu Timur

Diawali Tendangan Perdana Pjs. Bupati Lutim, SDIT Insan Rabbani Futsal Cup 1 Resmi Bergulir

28 Oktober 2024 - 19:41 WIB

Trending KABAR PEMDA