Menu

Mode Gelap
Masyarakat Adat Cerekang Tegaskan Tolak PT. PUL, Amdalnya Perlu Dievaluasi Jalan PT Vale Menuju Masa Depan yang Lebih Cerah Muhammad Safaat DP Resmi Pimpin Dinas Kominfo-SP Lutim, Siap Jalankan Arahan Bupati Solusi Nyata untuk Peningkatan Kualitas Hidup dan Tantangan Global: PT Vale Perusahaan Nikel Pertama di Indonesia Raih PROPER Emas 2024 dan Green Leadership Award Momen Santai Bupati Irwan Berdiskusi dengan Para Kada di Hari Ketiga Retreat Sekda Lutim Hadiri Pasar Murah Kejari Luwu Timur

LUWU TIMUR

Putri Kopi Indonesia Berasal Dari Luwu Timur, Ini Dia

badge-check


					Putri Kopi Indonesia Berasal Dari Luwu Timur, Ini Dia Perbesar

Laporan : Rd

LUWU TIMUR,Timuronline – Adila Amalia Irvan, gadis cantik asal Sorowako yang merupakan Putri dari pasangan bapak Irvan dan ibu Nurmala Pagalla ini berhasil mengharumkan nama Provinsi Sulawesi Selatan khususnya Kabupaten Luwu Timur dikancah nasional setelah di grand final terpilih menjadi Putri Kopi Indonesia 2019 dan masuk dalam Top 5 Social Media Daring Putri Pariwisata Indonesia 2019, di gedung Auditorium TVRI, Senayan, Jakarta Selatan, Jumat (06/09/19).

Pemilihan Putri Pariwisata Tahun 2019 ini dilaksanakan oleh Yayasan Eljohn Pageant bekerjasama dengan Kementerian Pariwisata Republik Indonesia. Penilaian dimulai dengan Talent show, kemudian Photoshoot National Costume dan Evening Gown, pembekalan, parade national costume, deep interview one on one dan juga deep interview five on one, kemudian grandfinal.
 
Putri Pariwisata Indonesia tahun 2019 ini diikuti sebanyak 26 peserta dari beberapa provinsi di Indonesia, sementara Dewan Juri pada Grand Final Pemilihan Putri Pariwisata Tahun 2019 ini ialah Tenaga Ahli COE Kementerian Pariwisata, Esthy Reko Astuti, Founder dan Direktur London School Public Relation, Prita Kemal Gani, Ketua Pernik Nusantara, Corettta Louise Kapoyos, Fashion Designer, Musa Widyatmojo, dan Putri Pariwisata Indonesia 2019, Andara Rainy Ayundini.
 
Sebelum grand final para Peserta Putri Pariwisata tingkat nasional ini dikarantina sejak tanggal 31 Agustus sampai tanggal 05 September 2019 di Hotel Ibis Budget Daan Mogot, Jakarta Barat. (ikp/kominfo)
 
 
 

Lainnya

Masyarakat Adat Cerekang Tegaskan Tolak PT. PUL, Amdalnya Perlu Dievaluasi

8 Maret 2025 - 19:58 WIB

Muhammad Safaat DP Resmi Pimpin Dinas Kominfo-SP Lutim, Siap Jalankan Arahan Bupati

25 Februari 2025 - 16:32 WIB

Momen Santai Bupati Irwan Berdiskusi dengan Para Kada di Hari Ketiga Retreat

24 Februari 2025 - 16:28 WIB

Sekda Lutim Hadiri Pasar Murah Kejari Luwu Timur

23 Februari 2025 - 16:23 WIB

Dari Senam Pagi hingga Paparan Lemhanas, Begini Jadwal Ketat Bupati Irwan di Magelang

22 Februari 2025 - 14:38 WIB

Trending KABAR PEMDA