Laporan : Rd
LUWU TIMUR,Timuronline – Komoditi yang ada di Kabupaten Luwu Timur, Propinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) memiliki potensi ekspor sehingga melalui pelatihan ini, para pelaku usahanya dapat meningkatkan pemahaman dan kemampuan terkait prosedur, standar kualitas komoditi/produk, dan prosedur pemasaran.
Demikian diharapkan Asisten Pemerintahan Kabupaten Luwu Timur, Dohri Ashari saat membuka Pelatihan Prosedur Ekspor di Hotel Lagaligo Malili (18/06/2019). Pelatihan ini mengikutkan 25 pelaku usaha aktif di Luwu Timur baik Usaha Kecil dan Menengah, Koperasi maupun usaha perorangan.
” Kegiatan ini sangat baik namun tentunya diperlukan keseriusan dari para pelaku usaha yang ada di daerah ini. Pemerintah sendiri akan terus mendukung kegiatan seperti ini dalam rangka kemajuan para pelaku usaha kita,” Katanya.
Pelatihan ini diselenggarakan oleh Dinas Perdagangan Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Kabupaten Luwu Timur bekerjasama dengan Balai Besar Pendidikan dan Pelatihan Ekspor Indonesia Direktorat Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional Kementerian Perdagangan Republik Indonesia. (Red/Ikp)