Menu

Mode Gelap
Masyarakat Adat Cerekang Tegaskan Tolak PT. PUL, Amdalnya Perlu Dievaluasi Jalan PT Vale Menuju Masa Depan yang Lebih Cerah Muhammad Safaat DP Resmi Pimpin Dinas Kominfo-SP Lutim, Siap Jalankan Arahan Bupati Solusi Nyata untuk Peningkatan Kualitas Hidup dan Tantangan Global: PT Vale Perusahaan Nikel Pertama di Indonesia Raih PROPER Emas 2024 dan Green Leadership Award Momen Santai Bupati Irwan Berdiskusi dengan Para Kada di Hari Ketiga Retreat Sekda Lutim Hadiri Pasar Murah Kejari Luwu Timur

LUWU TIMUR

Patut Dicontoh, Babinsa di Angkona Jadi Khatib Sholat Jumat

badge-check


					Patut Dicontoh, Babinsa di Angkona Jadi Khatib Sholat Jumat Perbesar

Laporan : Gusti

LUWU TIMUR,Timuronline – Ada yang berbeda dalam kegiatan shalat jumat yang dilaksanakan di Masjid Nurul Hidayah Dusun Gunung Sari, Desa Lamaeto, Kecamatan Angkona. (28/02/2020). Pasalnya yang menjadi khatib shalat jumat adalah seorang anggota TNI yang menjabat sebagai Bintara Pembina Desa atau Babinsa.

Dia adalah sertu Ruswanto Babinsa Desa Solo dan Desa Lamaeto, Kecamatan Angkona, dari kesatuan kodim 1403- 15 koramil Malili. Selain sebagai anggota TNI Sertu Ruswanto juga dikenal sebagai anggota TNI yang ramah dan taat beribadah.

Dalam khutbahnya, Sertu Ruswanto berpesan kepada jamaah masjid Nurul Hidayah agar senantiasa menanamkan ketulusan dan keikhlasan dalam pengabdian kepada Allah Swt.

“Sebagai hamba Allah, mari kita menjalankan kehidupan kita sehari hari utuk selalu tulus dan ikhlas, supaya apa yang kita kerjakan yang bersifat kebaikan bisa bernilai ibadah, kalau kita sudah tulus dan ikhlas dalam setiap beribadah maka Allah Subhahu wataalah akan memberikan rahmat dan ridho-Nya.” Ucapnya

Adapun dalam kegiatan sholat jum’at ini yang bertugas sebagai muadzin adalah  Jayanto, serta imam sholat jumat Ust. Nursito dengan jumlah Jamaah sekitar 100 orang. (Red)

Lainnya

Masyarakat Adat Cerekang Tegaskan Tolak PT. PUL, Amdalnya Perlu Dievaluasi

8 Maret 2025 - 19:58 WIB

Muhammad Safaat DP Resmi Pimpin Dinas Kominfo-SP Lutim, Siap Jalankan Arahan Bupati

25 Februari 2025 - 16:32 WIB

Momen Santai Bupati Irwan Berdiskusi dengan Para Kada di Hari Ketiga Retreat

24 Februari 2025 - 16:28 WIB

Sekda Lutim Hadiri Pasar Murah Kejari Luwu Timur

23 Februari 2025 - 16:23 WIB

Dari Senam Pagi hingga Paparan Lemhanas, Begini Jadwal Ketat Bupati Irwan di Magelang

22 Februari 2025 - 14:38 WIB

Trending KABAR PEMDA