Menu

Mode Gelap
Turnamen Volleyball CLM CUP II Kembali Digelar, Diikuti 25 Tim DPRD dan Pemkab Lutim Lakukan Konsultasi di Tana Toraja Terkait Pembangunan Rumah Adat Di Peringatan Bulan K3 Nasional 2025, Vale Indonesia Terus Jaga Komitmen Budaya Kerja Aman dan Produktif Vale Indonesia Gelar RUPSLB, Mantan Menlu RI Jadi Komisaris Independen Bupati Luwu Timur Apresiasi Peran PT. Vale dalam Peringatan Bulan K3 Nasional CLM Salurkan Bantuan Alsintan di Desa Puncak Indah

LUWU TIMUR

Luwu Timur, Kabupaten Peduli HAM, Terapkan Layanan Publik Yang Berkeadilan

badge-check


					Luwu Timur, Kabupaten Peduli HAM, Terapkan Layanan Publik Yang Berkeadilan Perbesar

Laporan : Rd

LUWU TIMUR,Timuronline – Kabupaten Luwu Timur kembali menunjukkan diri sebagai daerah terkemuka pada tingkat nasional. Kali ini, daerah yang berjuluk Bumi Batara Guru ini berhasil meraih penghargaan sebagai Kabupaten Peduli Hak Asasi Manusia (HAM) dari Kementrian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Republik Indonesia.

Kabupaten Luwu Timur merupakan salah satu daerah yang berhasil meraih penghargaan dari 425 Kabupaten/Kota yang berpartisipasi dan menyampaikan data pencapaian pemenuhan HAM.
 
Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Sekretaris Daerah Luwu Timur, H. Bahri Suli yang diserahkan Dirjen Hak Asasi Manusia Kemenkum-HAM RI, Dr. Mualimin Abdi, pada Peringatan Hari Hak Asasi Manusia (HAM) Sedunia ke-71 Tahun 2019 dengan Tema “Pelayanan Publik Yang Berkeadilan”, yang digelar di Gedung Merdeka, Bandung, Jawa Barat, Selasa (10/12/2019).
 
“Alhamdulillah, kami sangat bersyukur atas diterimanya penghargaan ini. Ini merupakan yang ketiga kalinya sejak tahun 2017,” ungkap Sekda Lutim, H. Bahri Suli usai menerima penghargaan tersebut.
 
Menurutnya, penghargaan tersebut merupakan wujud keseriusan Pemerintah Kabupaten Luwu Timur untuk dapat menerapkan pelayanan publik yang berbasis HAM. Penghargaan ini akan semakin memotivasi Pemkab Lutim untuk terus memperbaiki kualitas pelayanan publik di Kabupaten Lutim.
 
“Saya berharap, hasil yang baik ini harus selalu dipertahankan dan ditingkatkan demi memberikan pelayanan publik yang prima bagi masyarakat Luwu Timur,” urai Bahri Suli. (ikp/kominfo)

Lainnya

Turnamen Volleyball CLM CUP II Kembali Digelar, Diikuti 25 Tim

20 Januari 2025 - 13:26 WIB

DPRD dan Pemkab Lutim Lakukan Konsultasi di Tana Toraja Terkait Pembangunan Rumah Adat

16 Januari 2025 - 19:56 WIB

Bupati Luwu Timur Apresiasi Peran PT. Vale dalam Peringatan Bulan K3 Nasional

15 Januari 2025 - 17:02 WIB

Erick Estrada Tinjau Kebutuhan Pukesmas Wawondula

14 Januari 2025 - 17:08 WIB

Penyusunan RKPD dan RENJA 2026: Staf Ahli Pembangunan Tekankan Penyamaan Persepsi

13 Januari 2025 - 16:53 WIB

Trending KABAR PEMDA