Menu

Mode Gelap
Masyarakat Adat Cerekang Tegaskan Tolak PT. PUL, Amdalnya Perlu Dievaluasi Jalan PT Vale Menuju Masa Depan yang Lebih Cerah Muhammad Safaat DP Resmi Pimpin Dinas Kominfo-SP Lutim, Siap Jalankan Arahan Bupati Solusi Nyata untuk Peningkatan Kualitas Hidup dan Tantangan Global: PT Vale Perusahaan Nikel Pertama di Indonesia Raih PROPER Emas 2024 dan Green Leadership Award Momen Santai Bupati Irwan Berdiskusi dengan Para Kada di Hari Ketiga Retreat Sekda Lutim Hadiri Pasar Murah Kejari Luwu Timur

LUWU TIMUR

Bupati Dihadapan Warga Burau : Sudah 31 Miliar Dana Untuk Bantuan Pendidikan

badge-check


					Bupati Dihadapan Warga Burau : Sudah 31 Miliar Dana Untuk Bantuan Pendidikan Perbesar

Laporan : Rd

LUWU TIMUR,Timuronline – Di bawah komandonya dibantu wakilnya, Irwan Bachri Syam, Bupati Luwu Timur, H.M.Thorig Husler memaparkan secara singkat hasil kinerja pemerintah selama 3 tahun kepemimpinan dihadapan masyarakat Kecamatan Burau.

Diawali dari sektor pendidikan. Husler  mengatakan memasuki tahun ketiga sudah 8.843 mahasiswa telah memanfaatkan program bantuan pendidikan gratis bagi mahasiswa berprestasi dan kurang mampu dengan anggaran mencapai 31 Miliar.

” Tahun ini Pemerintah Kabupaten Luwu Timur kembali mengalokasikan anggaran sebesar 20 Miliar untuk 5.000 Mahasiswa, dengan harapan disetiap rumah nantinya ada sanak keluarganya yang sarjana,” ujar Husler saat mengawali Safari Ramadhan Pemda Luwu Timur, Di Burau, jumat kemarin.

Disektor Kesehatan lanjutnya, masyarakat juga telah dipenuhi melalui integrasi bersama Pemerintah daerah dan BPJS kesehatan melalui pelayanan kesehatan kelas III. Sementara disektor pertanian dalam arti luas juga terus diprioritaskan Pemerintah yakni sarana dan prasarana pendukung seperti jalan tani dan produksi, bantuan benih dan pupuk hingga mesin pertanian.

Terkait infrastruktur, hingga tahun 2018 sudah terealisasi pembangunan aspal sepanjang 22,65 KM, jalan beton sepanjang 13,50 KM dan pembangunan jembatan sebanyak 5 unit.

Selain empat sektor prioritas tersebut, Pemerintah juga fokus disektor sosial dan kemasyarakatan yakni program BSBR, dari tahun 2016, program BSBR telah membedah rumah sebanyak 3.659 unit dengan alokasi anggaran Rp. 10 juta setiap rumah.

“Selanjutnya bantuan sosial juga telah disalurkan sebesar 3,4 Miliar lebih,” Kata Husler.

Dalam kesempatan itu, Husler juga menyerahkan bantuan Dana Hibah untuk pemanfaatan pengembangan sarana ibadah dan yayasan dengan total sebesar Rp. 692 juta, bantuan tersebut diserahkan langsung kepada masing-masing pengurus masjid dan yayasan.

Tak hanya bantuan hibah, secara simbolis Bupati juga menyerahkan 18 unit Alat Mesin Pertanian (Alsintan) berupa handtraktor kepada kelompok tani di 12 desa di Kecamatan Burau. (Red/Hms)

 

 

Lainnya

Masyarakat Adat Cerekang Tegaskan Tolak PT. PUL, Amdalnya Perlu Dievaluasi

8 Maret 2025 - 19:58 WIB

Muhammad Safaat DP Resmi Pimpin Dinas Kominfo-SP Lutim, Siap Jalankan Arahan Bupati

25 Februari 2025 - 16:32 WIB

Momen Santai Bupati Irwan Berdiskusi dengan Para Kada di Hari Ketiga Retreat

24 Februari 2025 - 16:28 WIB

Sekda Lutim Hadiri Pasar Murah Kejari Luwu Timur

23 Februari 2025 - 16:23 WIB

Dari Senam Pagi hingga Paparan Lemhanas, Begini Jadwal Ketat Bupati Irwan di Magelang

22 Februari 2025 - 14:38 WIB

Trending KABAR PEMDA